GridHype.ID - Publik selalu penasaran dengan kehidupan biduan yang satu ini.
Pemberitaan Ayu Ting Ting tak ubahnya bak kacang goreng yang selalu laris manis.
Ya, kehidupan pribadi pelantun lagu 'Alamat Palsu' ini memang selalu menarik untuk diperbincangkan.
Khususnya untuk masalah percintaan dari ibu anak satu ini.
Usai batal menikah dengan pria bernama Adit Jayusman, Ayu Ting Ting mendadak dijodohkan dengan aktor lawas sekaligus Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan.
Hal itu gegara Sahrul Gunawan kerap meninggalkan komentar mesra di unggahan Ayu Ting Ting.
Ya, sejak bercerai dari Enji Baskoro, pedangdut Ayu Ting Ting memang belum menikah lagi.
Tak pelak momen tersebut membuat Ayu Ting Ting santer dijodohkan dengan Sahrul Gunawan.
Baca Juga: Gagal Nikah dengan Pengusaha, Ayu Ting Ting Kepergok Fitting Baju, Bakal Lepas Lajang?
Seperti diketahui, Sahrul Gunawan memang sudah menyandang status sebagai duda.
Lantas benarkah Ayu Ting Ting bakal dinikahi Sahrul Gunawan?
Dalam tayangan MOP Channel pada Minggu (03/10), pembawa acara bertanya langsung ke Ayu soal gosip tersebut.
"Gosip-gosip dari tetangga yang lagi rame, denger-denger katanya bu Ayu ini lagi deket sama artis senior yang menjabat sebagai Wakil Walikota di Bandung."
"Bener gak tuh?" tanya presenter pada Ayu Ting Ting.
"Emang iya tah bu Ayu lagi deket?" tanya Conchita Caroline dikutip dari TribunnewsBogor.com.
Mengetahui kabar burung yang ramai beredar itu, Ayu Ting Ting mengaku kaget.
Biduan yang merupakan mantan istri Enji Baskoro itu mengaku bingung dengan isu yang merebak.
"Lah gak tahu. Aku aja baru tahu dari kalian, gimana sih," jawab Ayu Ting Ting.
"Ya kan kalau deket itu bisa jadi seproyek atau lagi ada tukeran vlog."
"Terakhir kalian ketemu kapan?" tanya Conchita penasaran.
Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting menegaskan, dirinya tidak pernah bertemu dengan Sahrul Gunawan.
"Enggak, gak pernah ketemu," jawab Ayu Ting Ting (ATT).
"Bohong banget. Katanya beritanya viral kalau Sahrul Gunawan ini akan melamar bu Ayu dalam waktu dekat ini," tanya sang host makin penasaran.
Santer disanding-sandingkan, ternyata Ayu Ting Ting sama sekali belum pernah bertemu dengan Sahrul Gunawan.
Bahkan berkomunikasi juga belum pernah dilakukan sama sekali.
"Aih nggak pernah ketemu, nggak pernah komunikasi, beneran," imbuh ibunda Bilqis.
Ayu Ting Ting juga mengaku kaget mengapa berita dirinya dengan Sahrul Gunawan tiba-tiba muncul.
"Aku aja kaget nih dari kalian, maksudnya baru tahu.''
''Gua kaget tiba-tiba dibilang ama Sahrul Gunawan ih," ujarnya.
Pernyataan keheranan Ayu terekam saat ia mengobrol di acara Brownis dengan rekan-rekannya.
Igun sapaan Ivan Gunawan dengan blak-blakan juga memberikan pernyataan mengejutkan.
"Tadi mau bahas dikit masalah Sahrul Gunawan," ujar Igun.
Igun bahkan sengaja ingin Wakil Bupati Bandung tersebut mendengar ucapannya.
"Nih gua klarifikasi dulu, siapa tahu Sahrul Gunawan nonton," tegasnya.
Tanpa diduga, Igun mengatakan bahwa selama ini aktor tampan tersebut memang berharap pada Ayu.
Namun, mantan kekasih Adit Jayusman tersebut sama sekali tidak menanggapinya.
"Sahrul Gunawan itu dari dulu dia ngarep sama Ayu Ting Ting, tapi nggak ditanggepin sama Ayu Ting Ting," bebernya.
Igun juga berpesan agar Sahrul fokus saja menjalankan tugasnya sebagai Wakil Bupati Bandung.
"Jadi ya Sahrul, udah mending fokus aja urus tuh daerahnya," tegas Ivan Gunawan.
Melihat reaksi Igun, diduga sang desainer ini cemburu dengan isu soal Sahrul Gunawan dan Ayu Ting Ting. (*)