Sariawan di Mulut Bikin Keki Seharian, Begini Cara Ampuh Langsung Sembuh dalam Sekejap, Modalnya Cuma Bumbu Dapur yang Ada di Rumah, Loh!

Selasa, 21 September 2021 | 06:30
Freepik

Cara menghilangkan sariawan di mulut dengan bahan alami dari bumbu dapur

GridHype.ID - Kebanyakan orang tentu pernah merasakan masalah mulut seperti sakit sariawan.

Sariawan di mulut bisa sangat menyiksa bahkan menganggu aktivitas sehari-hari.

Bagaimana tidak, kebanyakan orang akan merasa kesulitan makan.

Tak hanya itu, beberapa orang juga mendadak jadi hemat berbicara saat sedang sariawan.

Sementara melansir Nakita.ID, sariawan sendiri terjadi karena beberapa faktor.

Pertama, sariawan bisa terjadi karena tidak sengaja menggigit bibir.

Kedua, adanya kesalahan dalam menyikat gigi sehingga melukai mulut.

Dan ketiga, bisa jadi masih ada bakteri yang menempel di gigi dan mulut dan berkembang menjadi sariawan.

Sekarang ini sebenarnya sudah banyak obat sariawan yang dijual murah di apotek.

Namun, alangkah lebih baiknya kalau mengatasi sariawan dengan bahan alami.

Baca Juga: Satu Indonesia Baru Tahu, Bumbu Dapur Ini Ternyata Ampuh Angkat Minyak Saat Cuci Piring, Begini Cara Pakainya

Tak apa-apa memilih obat sariawan yang biasa dijual di apotek, tapiAnda harus tahu kandungannya agar tidak menimbulkan alergi.

Nah, kalau menghilangkan sariawan dengan bahan alami, Anda tidak akan mengalami alergi karena obat-obatan ini didapat langsung dari dapur.

Dijamin tidak akan menimbulkan efek samping berlebih.

Mengutip dari Healthline, setidaknya ada 5 bumbu dapur yang bisa menghilangkan sariawan di mulut:

Air garam

Meski terasa perih, namun berkumur air garam rutin setiap dua hingga tiga jam sekali bisa mempercepat proses penyembuhan sariawan.

Caranya, larutkan 1 sendok teh garam ke dalam satu cangkir kecil air hangat. Aduk, kemudian buat kumur-kumur.

Baking soda

Jika tak tahan dengan perihnya air garam, Anda bisa berkumur menggunakan larutan baking soda.

Caranya, campurkan satu sendok teh baking soda dengan satu cangkir air garam, dan gunakan untuk berkumur-kumur tiap dua hingga tiga jam sekali.

Antiinflamasi di dalam baking soda bisa meredakan luka di dalam rongga mulut dengan cepat.

Baca Juga: Orang yang Berketombe Patut Bernapas Lega karena Ketombe Bisa Musnah Hanya dengan Bumbu Dapur Ini, Begini Caranya

Madu

Madu mengandung antiinflamasi dan antibakteri yang bisa meringankan gangguan sariawan, meredakan nyeri dan mengeringkan luka dengan cepat.

Caranya sangat mudah, tiap beberapa jam sekali, oleskan madu ke luka sariawan yang ada.

Minyak kelapa

Selain mengoles dengan madu, bisa juga mengusir sariawan dengan rutin mengoleskan minyak kelapa ke luka terbuka yang ada.

Antibakteri dalam minyak kelapa bisa membunuh bakteri yang menyebabkan terjadinya luka di rongga mulut, dan bisa mencegah penyebaran bakteri ke area yang lebih luas.

Cuka apel

Bahan alami selanjutnya adalah cuka apel.

Kandungan asam khusus dalam cuka apel juga efektif digunakan untuk membunuh bakteri.

Caranya, campurkan satu sendok cuka apel ke dalam segelas air hangat dan buatlah untuk berkumur-kumur tiap dua hingga tiga jam sekali.

Cara-cara alami di atas mungkin menimbulkan sensasi perih ketika pengaplikasiannya.

Namun efek yang didapatkan cukup memuaskan, bisa menyembuhkan sariawan relatif lebih cepat.

Baca Juga: Bikin Jengkel Seisi Rumah, Siapa Sangka Tikus Bisa Langsung Pergi dengan 3 Bahan Alami Ini, Dijamin Anti Gagal

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Nakita.ID

Baca Lainnya