Tiga Cara Ampuh Usir Semut di Rumah, Coba Sekarang Sebelum Terlambat

Sabtu, 11 September 2021 | 13:15
Freepik

Mengusir semut yang kerap ditemukan di rumah

GridHype.id- Keberadaan semut di rumah tak jarang membuat resah.

Jika hanya satu atau dua, mungkin semut tak bakal menjadi masalah.

Namun beda halnya saat semut di rumah begitu banyak dan mengganggu.

Tak hanya memberi kesan jorok, semut juga kadang merusak barang-barang dan bersarang di dalamnya.

Pantas saja jika banyak yang mencari cara untuk membasminya.

Meski demikian, tak perlu risau berlebihan, semut bisa dibasmi dengan cara-cara yang mudah.

Dilansir dari cewekbanget.id, berikut sederet cara ampuh untuk mengatasi semut yang mengganggu.

Menutup Lubang

Cara yang pertama untuk mengusir semut adalah dengan menutup lubang tempatnya bersarang.

Semut kerap bersarang di kayu atau lantai.

Memangkas dahan-dahan pohon yang menjuntai panjang hingga menyentuh dinding rumah juga perlu diatasi.

Hal ini biasnya membuat semut dengan mudah masuk ke dalam rumah dengan merambat ke dinding.

Baca Juga: Cukup dengan Dua Bahan Sederhana ini, Semut di Rumah Bisa Langsung Hilang, Tidak Beracun dan Aman Digunakan

Gunakan Bahan Alami

Selain semprotan kimia yang kerap dijual di pasaran, sejumlah bahan alami bisa digunakan untuk mengusir semut.

Kita dapat memanfaatkan bahan alami seperti kayu manis, cabe rawit, dan cengkeh.

Anda hanya perlu meletakkan bahan alami itu di area yangkerap dikerumuni semut.

Teh celup beraroma peppermint juga bisa digunakan untuk mengusir semut yang mengganggu.

Menutup Makanan dengan Rapat

Cara yang satu ini menjadi kunci agar semut tidak mengerubunyi makanan.

Saat makanan yang kita simpan dikerubungi semut, pastilah tidak tega untuk memakannya karena sudah kotor.

Menyimpan makanan dalam wadah yang rapat bisa menjadi salah satu cara mengelabuhi semut.

Semut yang tidak menemukan apa-apa tentunya tidak akan datang ke rumah.

Bukan hanya itu, segera mencuci wadah yang kotor juga sangat penting.

Pasalnya, sisa makanan dari wadah tersebut bisa mengundang kerumunan semut.

semut

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Mulai Sekarang Jangan Langsung Buang Kulit Buah Timun, Ternyata Bisa Ampuh Usir Hewan ini dari Dapur

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Cewekbanget.id