Padahal Dianggap Lebih Efektif Lawan Covid-19, Vaksin Moderna Justru Dikeluhkan Gegara Efek Sampingnya yang Lebih Terasa, Begini Kata Kemenkes

Kamis, 26 Agustus 2021 | 09:00
Pixabay

ilustrasi vaksin Moderna

GridHype.ID - Sampai saat ini, pemerintah masih gencar melaksanakan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia.

Seperti diketahui, vaksin Covid-19 yang digunakan adalah Sinovac dan AstraZeneca.

Namun, belum lama ini, vaksin Moderna juga turut masuk ke dalam daftar vaksin yang diberikan kepada masyarakat Tanah Air.

Dan untuk informasi, vaksin Moderna dianggap lebih efektif melawan virus corona.

Meski demikina, tak sedikit masyarakat yang justru mengeluhkan akan efek samping yang ditimbulkan pasca disuntik vaksin Moderna.

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi kemudian angkat bicara terkait dengan ramainya netizen yang mengeluhkan mengalami efek samping parah usai divaksin Moderna.

Menurutnya, respons tubuh setiap orang usai menerima vaksin berbeda-beda.

Tidak semua orang merasakan nyeri berlebih usai disuntik vaksin Moderna.

Bahkan, ada juga orang yang tidak merasakan efek samping vaksin Moderna sama sekali.

Baca Juga: Efek Samping Tiap Vaksin Covid Berbeda, Terungkap Penyebab Vaksin Moderna yang Disebut Lebih 'Terasa' Ketimbang Vaksin Lain

"Kan biasa efek samping orang berbeda-beda responsnya ya, tapi ada juga yang tidak merasakan ada efek samping," ujar Nadia saat dihubungi Kompas.com, baru-baru ini.

Diketahui, sejumlah netizen mengeluhkan adanya efek vaksin Moderna yang disebutkan lebih terasa daripada vaksin Covid-19 lainnya.

Ada yang mengeluh keluar bercak merah di tangan dan kaki pasca-suntik vaksin Moderna, nyeri berlebih di bekas suntikan, hingga klaim pusing, badan sakit dan tekanan darah naik.

Habis vaksin moderna badan sakit, pusing, tensi naik semoga ga demam ntr mlm — chikaaa (@ranchikaaa) August 18, 2021

Kakak kelas sy mengeluh keluar bercak merah di tangan dan kaki pasca suntik vaksin moderna, bercaknya mirip kalau kita habis kena demam dengue (awam bilangnya DBD). Efek ini ternyata jg dialami teman sy yg lain stlh bbrp hari. Jadi yg kena KIPI begitu jangan takut ya nanti. — Ki Samber Edan (@mbahndi) August 22, 2021

Untuk mengatasi efek samping pasca-penyuntikan vaksin Moderna, kata Nadia, penerima vaksin biasanya dibekali dengan obat penurun panas.

Hal serupa juga diterapkan kepada mereka yang menerima vaksinasi Covid-19 dengan AstraZeneca.

Nadia menambahkan, apabila efek samping parah yang dirasakan usai vaksinasi Covid-19 tetap berlanjut setelah istirahat dan minum obat, sebaiknya segera mendatangi fasilitas pelayanan kesehatan terdekat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penjelasan Kemenkes soal Ramai Efek Samping Moderna yang Disebut Lebih "Terasa" ketimbang Vaksin Lain"

Baca Juga: Kemenkes Wanti-wanti Pemda untuk Berikan Vaksin Moderna Hanya untuk Dua Kelompok Ini

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya