Mulai dari Jejak Kaki sampai Bercak Darah, Inilah 4 Temuan yang Bisa Membongkar Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Rabu, 25 Agustus 2021 | 14:00
Pixabay

Ilustrasi pembunuhan

GridHype.ID - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat sampai detik ini masih menjadi perbincangan publik.

Betapa tidak? Sudah seminggu sejak kabar pembunuhan ibu dan anak di Subang ini beredar, namun kasus tersebut masih dalam penyelidikan polisi.

Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini pun seakan menyimpan banyak misteri yang belum terungkap.

Melansir dari Tribun-Medan.com, nama ibu dan anak ituialah Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23).

Sebagai informasi, hingga saati ini, polisi sudah memeriksa 20 saksi.

Di antara saksi tersebut, ada suami korban Yosef dan istri mudanya, serta pacar Amalia.

Pacar korban dimintai keterangan seputar kedekatannya dengan Amalia dan komunikasi terakhir sebelum Amalia terbunuh.

Menurut Kapolres Subang, AKBP Sumarni, pihaknya sudah menemui titik terang dalam kasus pembunuhan ibu dan anak ini.

"Hari ini 20 saksi yang diperiksa untuk pendalaman," kata Kapolres Subang, AKBP Sumarni, Senin (23/8/2021) kemarin.

Polisi bahkan mengatakan, ada dugaan pelaku muncul di lokasi kejadian saat penyidik tengah melakukan olah TKP.

Pasalnya, pelaku pembunuhan ini sangat mengetahui situasi rumah korban.

"Diduga pelaku ini mengenal korban dan sudah mengetahui situasi di rumah korban," kata Kapolres saat ditemui di Mako Polres Subang, Kamis (19/8).

Ketika ditanya siapa sosok tersebut, AKBP Sumarni menjawab akan dipublikasikan segera.

Menurutnya, saat ini polisi masih mengumpulkan bukti-bukti dan menunggu hasil Puslabfor Polri.

"Sabar ya, nanti kita rilis, mohon doanya saja. Nanti saat rilis saja pokoknya akan diungkapkan," ucap mantan Kapolres Sukabumi Kota ini.

Baca Juga: 6 Pembunuhan Orang Terkenal yang Mengguncang Dunia, Ada yang Tewas di Tangan Penggemar

Sementara itu, melansir dari Kompas.com, ibu dan anak itu ditemukan tewas di bagasi mobil Alphard yang diparkir di garasi rumah mereka yang berada di Subang, Jawa Barat, Rabu (18/8/2021).

Polisi telah memeriksa sejumlah saksi dan menemukan beberapa petunjuk di lokasi kejadian yang bisa mengungkap kasus tersebut termasuk mengarahkan pada pembunuh ibu dan anak itu.

1. Jejak kaki dan sidik jari

Polisi menemukan dua jejak kaki yang berbeda di lantai rumah korban.

Jejak tersebut ditemukan di ruang tamu dan kamar korban.

Seperti disampaikan polisi sebelumnya, Tuti diduga dibunuh saat sedang tidur di kamarnya.

Pelaku kemudian membersihkan jenazah Tuti di kamar mandi, lalu membawanya ke bagasi mobil.

"Ada jejak di lantai itu seperti alas kaki sepatu atau sandal. Jejak ditemukan di ruang tamu dan kamar korban," ucap Kapolres Subang Ajun Komisaris Besar Polisi Sumarni yang dihubungi Kompas.com, Jumat (20/8/2021).

Beberapa sidik jari pun tengah dianalisis untuk mengungkap siapa pelaku pembunuhan Tuti dan Amalia.

2. Bercak darah

Polisi menemukan salah satu saksi dengan bercak darah di bajunya.

Polisi menyebut saksi sebagai Mr X. Di baju Mr X tersebut, ada bercak darah yang diduga berkaitan dengan kematian anak dan ibu tersebut.

"Di baju salah satu saksi itu ada percikan darah. Dari saksi-saksi yang diperiksa, kami masih tunggu. Nanti hasilnya kami analisis apakah ada keterkaitan," ucap Sumarni.

Baca Juga: BERITA POPULER: Ada Sosok Lain yang Jadi Otak Aksi Pembunuhan Sate Sianida Selain Nani Hingga Manajer Rizky Billar Buka Suara Soal Rencana Pernikahan Lesty Kejora dan Artisnya, Habis Lebaran?

3. Orang dekat

Sumarni mengatakan, dari olah TKP, ditemukan fakta bahwa pintu rumah korban tidak rusak.

Ini mengindikasikan bahwa pelaku sudah tahu kondisi rumah korban.

Polisi menduga bahwa pembunuh ibu dan anak itu merupakan orang dekat.

"Sabar, mohon waktu, kalau saya jawab sekarang terlalu dini. Kemarin kan sudah tahu kalau dari pintu masuk tidak ada yang dirusak ada indikasi orang terdekat," ucap Sumarni.

4. Bukan perampokan

Sejauh ini, Sumarni menyatakan belum menemukan motif perampokan atau pemerkosaan atas peristiwa pembunuhan Tuti dan Amalia.

Sebab barang-barang berharga milik korban masih lengkap berada di rumah mereka.

"Ponselnya belum ditemukan, masih kita cari, tapi belum mengarah ke motif perampokan, karena barang-barang berharga itu enggak hilang. Mobil enggak hilang, yang lainnya masih utuh, barang-barang ada, uang ada, kalung ada," kata Sumarni.

Video Terakhir Amalia

Menambahkan dari Tribun-Medan.com, malam sebelum jasadnya ditemukan di bagasi mobil, Amelia Mustika Ratu sempat mengunggah video terakhirnya sebelum tewas dibunuh.

Saat itu, Amel tengah mendokumentasikan bulan purnama di halaman rumahnya.

Kemudian, Amel pun melampirkan lagu sedih berjudul Heaven milik penyanyi Emilee.

Postingan itu diunggah dalam Instagram Story akun bernama @amaliamustika_ pada Selasa (17/8/2021) sekitar pukul 21.00 WIB.

Baca Juga: Publik Kadung Layangkan Hujatan pada Nani, Ternyata Sosok Inilah yang Jadi Dalang Pembunuhan Sate Sianida, Beri Saran untuk Gunakan KCN di Bumbu Kacang

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, TRIBUN-MEDAN.com

Baca Lainnya