Paralimpiade Tokyo 2020 Bakal Segera Digelar, Ini Tiga Fakta Menarik yang Harus Kamu Tahu

Selasa, 10 Agustus 2021 | 20:15
pxhere

Dr. Ludwig Guttmann dikenal sebagai pendiri kompetisi paralimpiade pertama di dunia, lo.

GridHype.id- Setelah Olimpiade Tokyo 2020 berhasil terlaksana dan menorehkan banyak cerita menarik, kini giliran Paralimpiade Tokyo 2020 yang bakal turut meramaikan dunia olahraga.

Sebelumnya, ajang olahraga ini sempat digelar di Tokyo yaitu 57 tahun lalu tepatnya pada 1964.

Paralimpiade atau paralimpik merupakan sebuah pertandingan olahraga dengan berbagai nomor untuk atlet yang mengalami cacat fisik, mental, dan sensorial.

Cacat yang dimaksud adalah ketidakmampuan dalam mobilitas, cacat karena amputasi, gangguan penglihatan, dan penderita Cerebral Palsy.

Paralimpiade Tokyo tahun ini akan berawal pada 24 Agustus 2021.

Berbagai rangkaian pembukaan akan menjadi susunan acara yang memeriahkan kemegahan ajang olahraga unik ini.

Festival Apia tau yang disebut sebagai paralimpiade torch relay akan digelar untuk pembukaan.

Sebanyak 43 perfektur Jepang dan juga di Stroke Mandeville Inggris akan disatukan nyala apai sebagai simbolis.

Perlu diketahui bahwa Stroke Mandeville Inggris merupakan tempat kelahiran Paralimpiade.

Simbol Paralimpiade kali ini, The Three Aguitos, akan ditampilkan di Taman Laut Odaiba, lepas pantai Teluk Tokyo.

Menjelang pelaksanaan ajang olahraga megah ini, yuk kenali beberapa fakta menarik yang telah dijabarkan melalui laman cewekbanget.id (10/8/2021).

Baca Juga: Netizen Bak Nyesal Hujat Kostum Tim Kanada, Kini Jaket Denim Para Atletnya Saat Upacara Penutupan Olimpiade Tokyo 2020 Jadi Buruan

Cabang Olahraga Baru

Dua cabang olahraga baru akan memeriahkan pelaksanaan Paralimpiade tahun ini.

Cabang tersebut adalah Para Bulu Tangkis dan Para Taekwondo.

Kedua cabang ini akan diselenggarakan pada 1 dan 2 September 2021.

Cabang yang Kembali Ditandingkan

Cabang olahraga menembak tahun ini akan kembali hadir memeriahkan Paralimpiade Tokyo 2020.

Tak hanya itu, dua olahraga lain juga akan menemani kehadiran cabang menembak.

Cabang tersebut adalah Kano dan Triathlon yang memulai debutnya di Rio.

Baca Juga: Raih Medali Emas Olimpiade di Usia Muda, Kisah Sedih Atlet Cilik yang Belum Pernah ke Taman Hiburan Lantaran Tak Punya Uang

Atlet Paralimpiade dari Indonesia

Pada Paralimpiade yang digelar 2016 di Rio de Jeneiro, Brasil, Indonesia mengirinkan 9 atlet andalan untuk bertanding.

Tahun ini, lebih dari 2 kali lipat atlet yang akan berlaga.

Sebanyak 23 atlet Paralimpiade sudah disiapkan oleh Indonesia untuk mengisi 7 cabang olahraga.

Cabang Para Badminton dan Para Atletik menjadi cabang terbanyak yang diisi oleh perwakilan Indonesia, yaitu masing-masing 7 atlet.

Indonesia juga menggandeng 3 atlet tenis meja untuk maju berlaga.

Para menembak dan renang juga akan diisi oleh masing-masing 2 atlet asal Indonesia.

Pada cabang Para Cycling dan Para Powerlifting, Indonesia mengirimkan masing-masing satu atlet.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Tonton Kemeriahan Closing Ceremony Olimpiade Tokyo 2020 Sore Ini, Begini Caranya

(*)

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber wikipedia, Cewekbanget.id