Harus Tahu, Begini Cara Mengatasi Toilet Kotor dan Bau Pakai Bahan Ini

Rabu, 08 November 2023 | 11:51
Pixabay.com

Cara membersihkan toilet yang kotor dan bau

GridHype.id- Toilet yang kotor tentunya akan memberi rasa tidak nyaman.

Pasalnya, toilet kotor akan terlihat menjijikan dan justru menimbulkan banyak penyakit.

Tak heran jika membersihkan toilet menjadi salah satu kegiatan yang sudah dijadikan rutinitas.

Saat ini sudah banyak tersedia berbagai merek pembersih toilet yang bisa dipilih sesuai keinginan dan kebutuhan.

Namun, tak jarang berbagai produk tersebut mengandung bahan kimia keras yang justru mampu merusak warna dan bahan toilet.

Penggunaan bahan kimia terlalu sering juga dapat membahayakan anggota keluarga.

Untuk mengatasi hal tersebut, rupanya ada cara mudah yaitu mengganti pembersih toilet berbahan kimia dengan bahan alami.

Dilansir dari Nakita.id, membersihkan toilet yang kotor dan bau ternyata bisa dilakukan dengan bantuan baking soda.

Kombinasi baking soda dengan jus lemon bisa menjadi bahan ampuh mengusir bau dan kotoran yang membahayakan.

Cukup siapkan 10 mililiter air hangat, 3 gram baking soda, dan 2 gram jus lemon.

Larutkan semua bahan tersebut menjadi satu hingga tercampur rata.

Setelahnya, gunakan cairan tersebut untuk membasahi kain atau spons bersih.

Gunakan kain atau spons tersebut untuk membersihkan toilet.

Baca Juga: Tips Harian, Baru Tahu Sekarang, Hilangkan Kerak Kuning di Mangkuk Kloset Ternyata Segampang Ini

Tepian toilet yang kerap menjadi tepat menumpuknya kotoran juga bisa dibersihkan dengan cara ini.

Tidak hanya toilet, sikat yang biasa digunakan untuk membersihkan toilet juga tidak luput dari bakteri yang menempel.

Hal itu tentu saja terjadi karena sikat digunakan sebagai media untuk mengangkat kotoran yang sebelumnya menempel di toilet.

Jika setelah digunakan dan tidak langsung dibersihkan, Anda hanya akan mendapati kotoran yang berpindah tempat.

Kotoran tersebut tentunya masih bisa memberikan rasa bau tak sedap yang mengganggu.

Oleh sebab itu, sikat toilet juga harus segera dibersihkan setelah digunakan.

Baking soda juga bisa menjadi solusi untuk membersihkannya.

Cukup campurkan baking soda dengan deterjen, Anda juga bisa menambahkan garam dan cuka.

Setelah itu bersihkan dengan air mendidih untuk mengangkat kotoran yang ada.

Perlu diketahui bahwa cara ini harus dilakukan dengan hati-hati.

Pasalnya, air panas yang digunakan dapat membahayakan jika sampai mengenai kulit.

Dengan menggunakan baking soda sebagai pembersih toilet dan sikat toilet, kebersihan akan tetap terjaga.

Kesehatan anggota keluarga juga akan tetap terjaga tanpa takut toilet yang digunakan menjadi sarang penyakit.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Kloset Bebas Pesing Cuma Modal Seribu Rupiah, Bahan Ini Jadi Solusinya!

(*)

Tag

Editor : optimization

Sumber Nakita.ID