GridHype.ID - Kabar penangkapan pasangan konglomerat Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani belum lama ini memang menyita perhatian publik.
Melansir TribunTimur.com, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie sudah ditetapkan sebagai tersangka pasca ditangkap pada Rabu (7/7/2021) malam.
Kini Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie diketahui masih menjalani proses rehibilitasi.
Setidaknya sudah tiga minggu lamanya, penampilan Nia Ramadhani dinilai berubah drastis.
Saat penangkapan, penampilan Nia Ramadhani pun bikin geger publik.
Banyak yang menilai sosok Nia Ramadhani tersebut tak sesegar seperti dahulu.
Seperti penampilan Nia Ramadhani yang terlihat di akun gosip Instagram @nyinyir_update_official, wajah Nia Ramadhani tampak pucat dan pipinya sangat tirus.
Tampak jelas kedua matanya yang terlihat sayu.
Nia Ramadhani juga tak memakai lipstik dan membuat penampilan pucatnya tak tertutupi.
Namun, usai beberapa minggu menjalani rehabilitasi, penampilan ibu tiga anak tersebut berubah drastis.
Mengutip Sosok.ID, fakta itu diungkap sang kuasa hukum, Wa Ode Nur Zaenab dalam kanal YouTube STARPRO Indonesia.
Pasalnya ia baru saja bertemu dengan Nia dan Ardi.
"Dua hari yang lalu, saya ketemu pak Ardi dan bu Nia, di tempat rehab, Alhamdulillah kondisinya sekarang jauh lebih baik," kata Wa Ode.
Wa Ode menuturkan bahwa saat mengunjungi kedua kliennya, pasangan tersebut tengah berolahraga dan didampingi terapis juga beberapa orang yang bekerja di panti.
"Waktu saya datang saya melihat, beliau lagi main bulu tangkis berdua suami-istri ditemani dengan ada terapis dan beberapa orang yang ada di panti," jelas Wa Ode melalui wawancara virtual.
Diakui Wa Ode bahwa kondisi Nia berbeda dengan saat ditangkap polisi dan sekarang kian bugar.
"Fisik bagus ya, lebih segar saya lihatnya daripada waktu ketemu di Polres," tukas Wa Ode.
(*)