GridHype.ID - Bak sudah menjadi rahasia umum jika Raffi Ahmad dikenal sebagai playboy di masa mudanya.
Ya, sebelum mempersunting Nagita Slavina Raffi sempat dekat banyak selebriti Tanah Air.
Sebut saja Velove Vexia, Laudya Cynthia Bella, sampai Yuni Shara pernah jatuh ke pelukannya.
Walau jarang terekspos, Raffi Ahmad sempat berpacaran dengan aktris Ratna Galih selama setahun.
Sempat jadi aktris ngetop tanah air, sosok Ratna Galih hilang bak di telan bumi.
Terungkap, Ratna menikah diam-diam dengan pria bernama Sawkani Jamhuri.
Tak terendus media, pernikahan tersebut digelar mewah di Mekkah, Arab Saudi, pada 26 Oktober 2012.
Terungkap, sosok suami Ratna Galih, Sawkani Jamhuri, bukan lah orang sembarangan.
Pekerjaan suami Ratna Galih, Sawkani Jamhuri
Terungkap, Sawkani Jamhuri adalah pengusaha kaya raya di bidang tambang.
Saking tajirnya, Sawkani sempat berikan kado ulang tahun untuk Ratna Galih berupa kapal Yacht dengan merk "Princess Yacht".
Hal ini terungkap dari channel YouTube Ratna Galih berjudul "mommy dapet hadiah kapal pesiar dari daddy" (17/2/2021).
Dari penulusuran Sajian Sedap, Princess Yacht membandrol produknya sekitar USD 11 juta (sekitar 160 miliar rupiah).
"Selama pandemi, berarti setahun kapal ini nggak jalan, jadi ya wajar aja ya kalau terlihat agak nggak keurus," kata Ratna.
Selain itu, Ratna Galih juga jadi nyonya besar di rumah mewah.
Rumah mewah Ratna Galih
Punya suami tajir melintir, Ratna Galih kini hidup di rumah mewah bak istana presiden.
Jarang pamer harta, kediaman wanita 33 tahun tak sengaja terekam dalam salah satu foto unggahan Instagram.
Ratna ternyata memiliki sebuah apartement mewah di kawasan Ciumbuleuit, Bandung.
Digadang-gadang, apartment ini memiliki harga lebih dari 3M karena fasilitas mewah di dalamnya.
Bagian bawahnya terdiri dari 1 buah kamar, dapur, ruang makan, dan ruang tamu.
Sedangkan, bagian ruang makannya dibiarkan menyatu dengan ruang tamu sehingga terkesan luas.
Tak mau hidup dibawah ketiak suami
Apalagi, langit-langit rumah dibiarkan sangat tinggi sehingga kesan mewahnya makin terasa.
Yang paling hebat, apartemen ini memiliki fasilitas Jacuzzi pribadi, loh Saselovers.
Jadinya, pemiliknya bisa melepas lelah sambil menikmati indahnya kota Bandung dari ketinggian.
Kemewahannya tidak berhenti sampai di situ, pada lantai dua, ada sebuah kamar utama yang dindingnya terbuat dari kaca.
Pensiun dari dunia hiburan, Ratna tak mau berpangku tangan dari penghasilan suami tajirnya itu.
Terungkap, ibu lima anak itu kini menekuni bisnis Fashion, salah satunya Heaveninc dan Nuts-up.
(*)