Jangan Dibuangm Cangkang Telur Ternyata Bisa Dimakan dan Punya Manfaat Kesehatan ini lho

Selasa, 06 Juli 2021 | 12:00
tribunnews.com

cangkang telur dapat dikonsumsi

GridHype.id- Mengonsumsi telur dengan berbagai jenis olahan makanan tentunya sudah biasa dilakukan.

Namun bagaimana dengan mengonsumsi cangkang telur?

Kebanyakan orang membuang sia-sia cangkang telur lantaran manfaatnya yang tak banyak diketahui.

Tak disangka, kulit pelindung telur tersebut rupanya bisa diolah dan dikonsumsi.

Dilansir dari Healthline melalui Kompas.com Selasa (6/7/2021), cangkan telur memiliki kandungan kalsium yang sangat baik bagi tubuh.

Baca Juga:Gejala Awal Sering Diabaikan, Kasus Kanker Payudara Tahap Lanjut Masih Tinggi di Indonesia

Selain itu, cangkang telur juga mengandung protein dan beberapa jenis mineral lain.

Sebuah penelitian di University of Florida menemukan fakta bahwa satu cangkang telur mengandung 2,2 gram kalsium.

Rata-rata orang dewasa hanya membutuhkan satu gram kalsium per hari, dengan demikian konsumis satu cangkang telur dapat memenuhi kebutuhan kalsium harian orang dewasa.

Cara Konsumsi

Sejumlah orang akan merasa ragu saat membayangkan dirinya mengonsumsi cangkang telur.

Namun jangan khawatir, Better Homes and Gardens memberikan beberapa tahap perispan cangkang telur agar dapat dikonsumsi.

Baca Juga:Muncul Benjolan Asing di Payudara? Waspada Jadi Salah Satu Ciri Kanker Payudara

Beberapa penelitian menyarankan agar cangkang telur direbus selama 30 menit agar aman untuk dikonsumsi.

Hal itu dikarenakan cangkang telur yang mungkin mengandung bakteri Salmonella dan bisa menyebabkan keracunan.

Setelah direbus, panggang cangkang telur dalam oven dengan suhu 90 hingga 100 derajat celcius selama 15 menit.

Setelah itu, haluskan cangkang telur hingga menjadi bubuk.

Bubuk cangkang telur inilah yang bisa dikonsumsi dengan berbagai olahan makanan atau minuman lain.

Bubuk cangkang telur dapat dikombinasikan dengan spaghetti, adonan roti, smoothies dan lain-lain.

Baca Juga:Kasus Kanker Payudara Tahap Lanjut Masih Tinggi, Hal Inilah Penyebab

Risiko

Menjadi salah satu olahan makanan yang jarang dikenali masyarakat, tentunya cangkang telur menimbulkan pertanyaan besar terkait risiko yang mungkin terjadi.

Bubuk cangkang telur yang diolah dengan tepat dapat dipastikan aman untuk dikonsumsi.

Meski demikian, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan salah satunya ukuran cangkang telur.

Hindari menelan cangkang telur dengan ukuran besar karena dapat melukai tenggorokan dan esophagus.

Hal itu menjadi alasan mengapa cangkang telur lebih baik dikonsumsi dalam bentuk bubuk.

Selain itu, merebus terlebih dahulu cangkang telur harus dilakukan untuk menghilangkan bakteri yang membahayakan.

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya