Sakit Asmanya Memperburuk Kesehatannya Saat Terpapar Covid-19, Sahabat Ungkap Kondisi Terakhir Jane Shalimar Sebelum Meninggal Dunia

Minggu, 04 Juli 2021 | 16:30
(KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG)

Jane Shalimar saat ditemui di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (8/1/2019).

GridHype.ID- Dunia hiburan Tanah Air kembali berkabung, artis Jane Shalimar meninggal dunia pada Minggu (4/7/2021).

Jane Shalimar meninggal dunia di usia 41 tahun.

Diketahui, Jane Shalimar meninggal duniausai mendapatkan perawatan covid-19 di rumah sakit.

Baca Juga:Sahabat Sebut Jane Shalimar Banyak Kegiatan di Luar Rumah hingga Mengeluh Badan Sakit, Kronologi Jane Shalimar Terpapar Virus Covid-19

Kabar tersebut dibenarkan oleh Olive, sahabat dekat Jane Shalimar saat dihubungi Tribunnews melalui sambungan telepon.

"Bener jam 04.20 WIB tadi subuh, terakhir masih di ICU," kata Olive kepada Tribunnews.com, Minggu (4/7/2021).

Diketahui, sakit asma Jane sempat kambuh ketika terpapar Covid-19.

Almarhumah juga sempat dikabarkan terkena pneumonia.

Karena penyakit bawaannya ini, kondisi Jane Shalimar sempat naik turun.

Melansir Kompas.com, adik ipar Jane Shalimar, mengabarkan kondisi Jane mulai membaik beberapa waktu lalu, saturasi oksigennya mulai naik.

Baca Juga:Sempat Membaik Pasca Dinyatakan Positif Covid-19, Jane Shalimar Dikabarkan Kembali Kritis, Dr GD: Ada Perluasan Awan dan Infiltrat di Kedua Paru-parunya Jane

"Sekarang kondisinya sudah mulai ada kemajuan, saturasi oksigen juga sudah mulai naik. Cuma memang kakak (Jane) masih dalam kondisi belum sadar," kata Adhi (1/7/2021).

Namun, tak berapa lama Olive mengabarkan Jane dalam kondisi kritis dan tidak sadarkan diri.

Hal itu ia sampaikan melalui akun Instagramnya tiga hari yang lalu.

"Sahabatku semua, mohon doa untuk @janeshalimar_1. Saat ini kondisi memburuk dalam keadaan kritis pernapasan sudah tidak sadarkan diri," tulisnya.

"Terjadi turbulence dlm pernapasan nya hingga saturasi anjlok smpai 34 SpO2," imbuh Olive.

Olive juga menulis kondisi Jane dalam tahap Acute Respiratory.

Sementara mengutip Tribunnews.com, Olive mengabarkan kondisi sahabatnya itu sempat membaik sebelum menghembuskan nafas terakhirnya.

"Kemarin sempat membaik saturasinya sempat baik, ga tau Allah berkehendak lain," ucap Olive sembari menangis.

"Kemarin banget, update kemarin dari dokter," ujarnya.

Baca Juga:Jenazah Mbak You Telah Dimakamkan, Sosok Ini Akui Dapat Firasat Buruk hingga Ungkap Pesan Terakhir Sang Paranormal

Kini, jenazah Jane Shalimar telah dimakamkan secara protokol Covid-19 di TPU Jeruk Purut Jakarta Selatan, Minggu (4/7/2021).

Selama prosesi pemakaman, tak ada rekan artis yang ikut mengantarkan Jane Shalimar ke peristirahatan terakhirnya.

Jenazah Jane dimakamkan di liang lahat yang sama dengan almarhum ayahnya, Dicky Sadikin.

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Kompas.com, Tribunnews.com

Baca Lainnya