Dituding Nistakan Agama Lantaran Panggil Kuda dengan Nama Ini, Gisella Anastasia Beri Pembelaan

Rabu, 09 Juni 2021 | 17:00
instagram.com

Gisella Anastasia

GridHype.ID- Gisella Anastasia baru-baru ini ramai dibicarakan publik lantaran memanggil kuda yang ditunggani sang anak dengan nama istri Nabi.

Diketahui bahwa hal tersebut berawal dari unggahan video di akun Instagram pribadinya @gisel_la.

Pada video tersebut, Gisel membagikan momen saat Gempi sedang belajar turun sendiri dari kuda yang ditungganginya.

Tak disangka, kuda tersebut justru tak sengaja menginjak kaki Gempi.

“keinjek kaki kuda, ga janjian siih waktu kaki gempi turun, eh dia malah mundur dikit.. Untung emg pake sepatu yg proper, jadi no drama. Hebat empitul hihi maapin mama yg makah ketawa soalnya lucu banget brasa lg scene di OVJ gt lo,” tulis Gisel.

Namun video tersebut menunjukan bahwa Gisel memanggil kuda tersebut dengan panggilan yang terdengar sebagai Aisyah.

Baca Juga: Gading Marten Samakan Putrinya dengan Kendal Jenner, Potretnya Bikin Gemas Yuk Intip!

“Umurnya berapa Gem Aisyah Gem?” ucap Gisel.

Tak disangka, ucapan mantan istri Gading Marten tersebut menuai banyak komentar publik.

Hal itu dianggap tak pantas lantaran memberi nama hewan dengan nama istri Nabi.

Gisel bahkan dianggap menistakan agama.

Dibanjiri dengan komentar yang membuatnya tak nyaman, Gisel kemudian mengklarifikasi hal tersebut melalui akun intagramnya.

Gisel menjelaskan bahwa bukan dirinya yang memberi nama kuda dalam video tersebut.

“Mohon maap ak tulis jg disini biar clear yaa.. jadi di@baliequestriancentremasing2 kuda memiliki nama masing2 , tertulis jg d kandang masing2 kyk yg kalian lihat d foto dan video sebelumnya:),” tulis Gisel.

Lebih lanjut mama Gempi itu juga mengatakan bahwa kuda telah diberi nama masing-masing oleh pemiliknya.

Baca Juga: Alami Panik Berlebihan Usai Terlibat Skandal Video Panas dengan Gisella Anastasia, Nobu Terpaksa Ngutang Demi Hadapi Proses Hukum

Dengan demikian pengunjung hanya memanggil mereka dengan nama pemberian dari pemilik kuda.

“Dengan tidak mengurangi rasa hormat, demikian adanya kita sebagai pengunjung juga memanggil mereka sesuai dengan nama pemberian dari pemilik kuda tersebut.. Love u semuanya❤” tulis Gisel.

Tak hanya Gisel, Bali Equestrian Center selaku pemilik kuda juga turut mengklarifikasi kabar tak sedap yang beredar luas di masyarakat.

Pihaknya menegaskan bahwa nama kuda tersebut bukanlah seperti yang didengar oleh warganet melalui video unggahan Gisel.

Nama kuda tersebut adalah Aysha.

“Halo gengs.. lagi banyak DM masuk nih, for your information nama kuda ponina ‘Aysha’ ya, dia di sini sudah dari tahun 2016 loh,” tulis akun tersebut menegaskan.

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : instagram.com

Baca Lainnya