Perlu Diacungi Jempol, Sopir Angkot Dermawan ini Gratiskan Ongkos Penumpang di Hari Jumat

Senin, 07 Juni 2021 | 14:45
tribunwow

Seorang sopir angkot di Pasuruan gratiskan ongkos penumpangnya di hari Jumat hingga viral di media sosial

GridHype.ID- Salah satu sopir angkot di Pasuruan, Jawa Timur perlu diacungi dua jempol lantaran kedermawanannya.

Sopir tersebut diketahui menggratiskan ongkos penumpangnya bertepatan di hari Jumat.

Sempat viral di berbagai media sosial, sebuah video yang direkam oleh salah satu penumpang angkot tersebut menunjukan sebuah kertas yang ditempel di belakang bangku penumpang.

‘Jumat Berkah Gratis’ begitulah isi tulisan pada kertas yang ditempel tersebut.

Dikutip dari Tribunnews, video yang viral tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok @jennay05_ pada Minggu (31/5/2021).

Pemilik akun mengaku kaget melihat tulisan tersebut, dirinya kemudian mengamati penumpang yang silih berganti turun dari angkot tersebut.

Baca Juga: Saking Tak Ingin Dipotong Gaji, PAsien Positif Covid-19 ini Nekat Datang ke Kantor Sambil Bawa Tabung Oksigen

Ketika seorang penumpang menyodorkan uang, sang sopir justru menolaknya.

“Lalu ada penumpang baru naik, beliau ibu-ibu paruh baya. Eh, beneran dong si ibu-ibu waktu sampai di tujuan gak boleh bayar,” tulisnya di video tersebut.

Pemilik akun tersebut juga menjelaskan bahwa sang sopir tetap menolak meskipun ada penumpang yang memaksa untuk membayar.

Saat itu diketahui bahwa angkot dalam keadaan ramai penumpang.

Hal itu nyatanya tak membuat sang sopir merasa goyah untuk bersedekah.

Sang pengunggah video yang bernama asli Jenny Apriliani membenarkan perisitiwa yang dibagikannya kepada Tribunnews, dirinya mengatakan bahwa saat itu ia akan berangkat kerja.

Baca Juga: Heboh Video Seorang Lelaki yang Sebut Bekas Suntikan Vaksin Covid-19 Memiliki Medan Magnet, ini Kata Kemenkes

Dirinya menaiki angkot tersebut sekira pukul 07.30 WIB.

Jenny akan menuju Pandaan dari rumahnya di daerah Purwosari, Pasuruan, Jawa Timur.

Jenny mengaku baru pertama kali menaiki angkot tersebut dan pertama kali juga digratiskan.

“Belum pernah sama sekali naik angkot bapak tersebut dan pertama kalinya,” ujar Jenny dikutip dari Tribunnews (6/6/2021).

Angkot yang saat itu ramai penumpang dipenuhi dengan kelangan bapak-bapak dan ibu-ibu dari berbagai usia.

Baca Juga: Viral Foto Kilatan Cahaya yang Diduga Sebagai Meteor Jatuh di Puncak Gunung Merapi, ini Kata LAPAN

Jenny yang sempat memaksa untuk membayar merasa tidak enak hati lantaran takut sang sopir tersinggung.

Alhasil, dirinya menerima niat baik sang sopir dengan tidak membayar ongkos perjalanannya.

Video yang telah diunggah cukup lama tersebut hingga kini masih terus ramai dikomentari dan dibagikan di berbagai media sosial.

Mereka merasa kagum dengan sikap sopir angkot tersebut yang begitu dermawan.

Meskipun angkotnya dalam keadaan ramai penumpang dan dirinya dapat memperoleh banyak pendapatan, namun sopir tersebut tetap konsisten bersedekah.

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Tribunnews.com

Baca Lainnya