GridHype.ID - Belum lama ini pendangdut Iis Dahlia menjadi topik perbincangan hangat publik.
Bak kena karma, wanita yang kerap dijuluki ratu julid ini beberapa waktu lalu banjir akan cibiran netizen.
Hal tersebut bermula saat Iis Dahlia menyanyikan lagu milik Opick berjudul Ramadhan Tiba.
Ya, Iis seketika langsung dihujat netizen gegara dirinya salah lirik saat menyanyikan lagu tersebut.
Padahal, dirinya tengah tampil di salah satu stasiun televisi besar.
Sadar akan kesalahannya itu, ia pun langsung memberikan klarifikasi.
Namun, tampaknya ibu dua anak ini tetap jadi bahan cibiran netizen.
Ia bahkan sampai dijadikan bahan candaan salah satu netizen kreator TikTok.
Video TikTok yang viral itu pun akhirnya sampai ke telinga sang biduan.
Bak sakit hati mengetahui dirinya jadi bahan candaan, Iis tampaknya mengancam sang kreator akan dilaporkan ke pihak yang berwenang.
Hal ini terungkap melalui unggahan Instagram @lambeturah.idn belum lama ini.
Terlihat sang kreator membuat video yang menampakkan dirinya tengah bertukar pesan Instagram dengan Iis Dahlia.
Ia menuliskan lirik lagu milik Opick yang dinyanyikan Iis Dahlia saat itu.
"Marhaban ya Ramadhan,Marhaban ya Ramadhan,Marhaban ya Ramadhan," tulisnya.
Iis pun tampak membalas pesan tersebut.
"Kamu siapa? Mau ajak ribut? Kirim alamat sekarang," balas Iis.
Namun rupanya, isi pesan itu merupakan pesan palsu yang dibuat sang kreator TikTok.
Meski demikian, hal ini tetap membuat Iis Dahlia meradang.
Ia pun memposting video tersebut melalui Instagram Story-nya.
Dengan tulisan seolah-olah mengancam, ia menyebut perbuatan itu termasuk memfitnah dirinya.
"Ada yang menggunakan DM seolah-olah dari saya. Ini sudah menjurus ke fitnah, mungkin perlu binaan @ccicpolri," tulisnya.
(*)