Mimpinya Menyaksikan Sang Anak ke Pelaminan Belum Terwujud, Teddy Syach Ungkap Gurauan Terakhir Rina Gunawan yang Singgung Soal Keinginannya Itu: Dia Pengin Nyaksiin Dulu

Kamis, 04 Maret 2021 | 13:45
gridid/ Kompas.com (BAHARUDIN AL FARISI)

Rina Gunawan Meninggal dunia

GridHype.ID - Meninggalnya Rina Gunawan menyisakan duka mendalam bagi Teddy Syach, sang suami.

Melansir dari Kompas.com, Teddy Syach kembali mengenang percakapan dengan sang istri beberapa bulan lalu.

Siapa sangka sang istri punya keinginan menyaksikan anak-anaknya ke pelaminan.

Baca Juga: Ditinggal Belahan Jiwanya untuk Selamanya, Air Mata Teddy Syach Bak Tak Pernah Putus Antar Rina Gunawan ke Peristirahatan Terakhir

Beberapa bulan sebelum meninggal, kondisi Rina Gunawan masih baik-baik saja. Fisiknya cukup sehat.

Teddy Syach, sang suami, menyebut istrinya sering kali bercanda dan membayangkan bisa menyaksikan pernikahan anak-anak mereka.

"Beberapa bulan belakang dia suka bercanda, pokoknya bunda mau menyaksikan dede sama kakak menikah," ujar Teddy Syach di TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan, Rabu (3/3/2021).

"Beberapa bulan belakangan dia suka bercanda, 'bunda mau menyaksikan dedek sama kakak menikah'," kata Teddy di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (3/3/2021).

Sayangnya, keinginan Rina untuk melihat Aqshal Ilham Syafatullah dan Karnisya Rahmasyach menuju pelaminan tak bisa terwujud.

Teddy enggan menyebut kalimat itu sebagai firasat dan menganggapnya gurauan belaka.

Meskipun pada akhirnya Rina Gunawan meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta Selatan, Selasa (2/3/2021).

Baca Juga: Membekas dalam Ingatan, Miing Bagito Kenang Kebaikan Rina Gunawan yang Nekat Terobos Banjir Demi Membawa Makanan

"Dia pengin nyaksiin dulu, baru abis itu bunda pulang (meninggal). Ya itu sekedar gurauan," terangnya.

Menurut Teddy, Rina Gunawan sempat positif Covid-19.

Dampak virus itu bagi tubuh Rina cukup terasa karena Rina juga memiliki penyakit bawaan, salah satunya asma.

Sebelum meninggal, Rina beberapa kali mengalami sesak napas sehingga harus dirawat di ICU.

Instagram/@rinagunawan28
Instagram/@rinagunawan28

Keluarga Rina Gunawan

Teddy hanya bisa melihat Rina lewat video call.

Salam perpisahan

Setelah sakit komunikasi terakhir anak-anak dengan Rina adalah saat melakulan panggilan video selama 10 detik sebelum dipasang ventilator.

Saat video call, Rina Gunawan seolah mengucap salam perpisahan pada sang suami yang dipanggilnya ayah.

Baca Juga: Bak Isyaratkan Pamit, Rina Gunawan Sempat Ucapkan Kata Ini pada Teddy Syach Sebelum Pemasangan Ventilator

"Dia aja dadah-dadah 'dadah ayah' gitu," tambahnya.

Rina Gunawan sempat harus menggunakan ventilator beberspa hari sebelum ia meninggal dunia. Hal tersebut karena Rina sempat merasakan sesak nafas.

Sebelum terpapar Covid-19, Rina memiliki beberapa penyakit bawaan seperti asma, sinus dan radang paru.

Teddy Syach menjelaskan bahwa istrinya itu sempat menggunakan ventilator untuk membantu bernafas.

Ventilator dipasangkan kepada Rina Gunawan sekira tiga hari sebelum presenter kondang itu meninggal dunia.

Bahkan sejak dirawat di ICU RSPP Simprug, Teddy Syach belum sempat bertemu langsung dengan almarhumah istrinya tersebut.

Baca Juga: Dikira Cuma Bercanda, Teddy Syach Beberkan Keinginan Terakhir Rina Gunawan yang Seolah Jadi Pertanda Hidupnya Tak Lama Lagi

"Karena dari awal begitu masuk beliau di ICU jadi nggak bisa ketemu.

Kita tetap berkomunikasi sampai pemasang vetilator 3 hari belakangan ini," ujar Teddy Syach di TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan, Rabu (3/3/2021).

"Pas belakangan karena beliau harus bernapas mandiri dan karena udah kecapekan jari dibantu peralatan napas dan lain-lain," tuturnya.

(*)

Tag

Editor : Ruhil Yumna

Sumber tribunnews, Kompas