GridHype.ID - Skandal dugaan perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan masih menjadi buah bibir.
Baik Ayus maupun Nissa Sabyan sendiri menghilang setelah skandal tersebut terungkap ke publik.
Sampai sekarang, Nissa Sabyan sendiri masih belum memberi klarifikasi apa pun.
Nissa Sabyan memilih bungkam tentang tudingan dirinya sebagai pelakor alias perebut laki orang.
Buntut dari hubungan gelap Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan adalah gugatan cerai dari istri sah Ayus, Ririe Fairus.
Melansir Grid.ID, terungkap fakta bahwa Ririe Fairus ternyata sudah memendam aib suaminya itu selama 2 tahun.
Dan karenatak sanggup lagi, gugatan cerai menjadi satu-satunya jalan.
Setelah Ayus memberi klarifikasi tentang hubungan terlarangnya, ayah Nissa Sabyan muncul dan membantah tudingan miring soal anaknya itu.
Haji Komar, ayah Nissa, juga mengungkap kondisi terkini sang putri yang bersikap santai meski sudah terpojok dengan berbagai bukti yang ada.
Melansir GridStar,ID, Haji Komar sampai ngotot enggan mengucap permintaan maaf pada Ririe Fairus, istri sah Ayus Sabyan.
Seperti yang dibicarakan di atas, beberapa waktu lalu, Ayus Sabyan memberikan klarifikasi perihal hubungan terlarangnya dengan Nissa Sabyan.
Ayus menyebut hubungannya dengan Nissa adalah kehilafannya.
"Assalamualaikum, saya Ayus Sabyan ingin menyampaikan berita yang beredar saat ini saya dengan penuh kesadaran," tutur Ayus Sabyan dikutip dari video klarifikasi yang beredar pada (21/2/2021).
Ayus lantas meminta maaf pada istrinya, Ririe Fairus dan kedua anak laki-lakinya.
Ia juga meminta maaf pada keluarga hingga penggemar Sabyan Gambus.
Namun pernyataan berbeda justru dilontarkan Ayah Nissa Sabyan.
Sejak awal kasus hubungan gelap Nissa dan Ayus mencuat, sang ayah lah yang selalu muncul ke media.
Ia bersikeras membantah tuduhan anaknya sebagai pelakor.
Bahkan menurutnya apa yang terjadi saat ini adalah hal yang biasa di dunia hiburan.
"Semua itu enggak bener, jadi yang namanya di seni, di musik, itu hal yang biasa," sambungnya.
Tak mau memperkeruh suasana, Komar mengaku hanya memetik hikmah dari kejadian ini.
"Kalau buat saya petik aja hikmahnya, yang penting saya orang tua sekeluarga diberikan kesabaran mudah-mudahan semua ini menjalani yang terbaik aja," tuturnya.(*)