GridHype.ID - Mantan kekasih Nia Ramadhani, Bams eks Samsons bongkar perihal pahitnya kehidupan yang sempat ia alami.
Nama Bams eks Samsons tentu sudah tak asing lagi di telinga kamu semua bukan?
Sosok Bams eks Samsons ini memang tak pernah luput dari sorotan publik.
Selama ini Bams eks Samsons dikenal sebagai vokalis grup musik bernama Samsons.
Baca Juga: Awalnya Buncit Kini Berbuah Bak Petinju, Penampilan Baru Bams eks Samsons Bikin Raffi Ahmad Pangling
Namanya pun semakin naik seiring kesuksesan band Samsons di industri musik Indonesia.
Namun sayangnya, pada bulan Juni 2013, pemilik nama asli Bambang Reguna Bukit ini memutuskan untuk mundur dari grup yang membesarkan namanya tersebut.
Sementara itu, saat masih menjadi vokalis, Bams eks Samsons sempat menjalin hubungan asmara dengan Nia Ramadhani.
Namun, hubungan asmara Bams dan Nia terpaksa kandas di tengah jalan setelah 1,5 tahun bersama.
Putusnya hubungan mereka disebut-sebut karena orangtua Bams, Desiree Tarigan dan Hotma Sitompul yang tak memberikan restu.
Meski tak berakhir di pelaminan, keduanya kini telah bahagia dengan pasangan masing-masing.
Nia Ramadhani resmi dipinang seorang konglomerat, Ardi Bakrie pada 1 April 2010, dan kini telah dikaruniai 3 orang anak.
Sedangkan Bams eks Samsons resmi menikah dengan Mikhavita Wijaya pada 17 Januari 2014.
Baca Juga: Tangis Nia Ramadhani Pecah Usai Dicibir Netizen, Istri Ardi Bakrie: Nangisnya Tuh Kesel
Usai lama tak aktif di dunia hiburan tanah air, Bams ternyata sempat divonis kanker.
Tak hanya itu saja, bak jatuh tertimpa tangga, saat ia divonis penyakit kanker, bisnisnya pun ikut hancur.
Kisah pahit yang dialami Bams eks Samsons itu terungkap dalam tayangan Youtube Daniel Mananta Network (17-18/2/2021).
"Jadi saat itu cukup jadi momen sedih karena aku didiagnosis kanker dan perlu melakukan operasi," kata Bams eks Samsons.
Baca Juga: Nangis Sesenggukan, Nia Ramadhani Bongkar Perasaannya saat Jadi Host Bareng Raffi Ahmad
Ia mengaku divonis kanker kulit dan otot pada tahun 2020 lalu.
"Kankernya tuh kanker kulit dan otot. Kanker yang terkena orang sehat,” tambahnya.
Disebutkan, kanker itu bisa terjadi karena ia kerap berlebihan dalam berolahraga.
“Saya akuin olahraga saya over, dan saya mengerjakan sesuatu terlalu ngepush,” terang Bams.
Tak sampai di situ saja, Bams semakin stres lantaran bisninya harus tutup saat dirinyadivoniskanker.
"Yang bikin gue sebenarnya stres, (bisnis) ditutup sama gue divonis kanker tuh datangnya samaan. Jadi gue baru divonis kanker, besoknya perusahaan gue tutup," jelasnya.
Ia tak menyangka mendapat musibah di waktu yang bersamaan.
"Jadi gue bener-bener dapat cobaan kayak nggak ada jeda waktunya, jadi langsung aja. padahal masih di rumah sakit bro," imbuh Bams.
Ia pun mengkhawatiran nasib karyawannya karena bisnisnya terpaksa ditutup.
"Kalau buat orang-orang seumuran kita, kalau bangkrut ya masih bisa bikin lagi lah. Tapi gimana ratusan orang yang kerja sama gue? Mereka gimana hidupnya?" ucapnya.
Tak ingin larut dalam masalahnya, Bams pun mencoba untuk bangkit dari keterpurukan.
Ia pun mencari solusi, hingga akhirnya ia bisa sembuh dan perlahan bisa memperbaiki masalahnya satu per satu.
Baca Juga: Kelakuan Raffi Ahmad Dibongkar Sang Sopir, Netizen: Emang Pantes Dijuluki Sultan
"Gue suatu hari lihat ke kaca gue kayak hancur banget bro. Hancurnya dalam arti gue ngelihat diri sendiri kayak 'gue nggak bisa begini terus' kayak terus-terusan negatif, gue harus ngerubah pola pikir gue karena kalau nggak ya gue bakalan ancur," beber Bams.
Terakhir, Bams memberikan saran agar orang-orang yang tengah mengalami masalah di hidupnya atau merasa stres diusahakan untuk berbagai kepada orang lain.
"Buat semua teman-teman, kalau kalian punya beban di sini, bagilah ke orang-orang yang mau berbagi. Karena kalau enggak, lo bakal stres," tutupnya.
(*)