Demi Konten, Ashanty dan Anang Hermansyah Dituding Lakukan Kebohongan Publik, Ada Apa?

Sabtu, 06 Februari 2021 | 08:15
Instagram/@ashanty_ash

Ashanty dan Anang Hermansyah.

GridHype.ID - Baru-baru ini, pasangan selebritas Ashanty dan Anang Hermansyah ramai jadi sorotan.

Hal ini terkait seorang bocah yang dulu dikabarkan akan diangkat menjadi anak oleh Ashanty dan Anang Hermansyah.

Namun, kini berhembus kabar tak sedap.

Baca Juga: Ngotot Nggak Mau Dicerai Pablo Benua Sampai Sesumbar Rela Dipoligami, Pengakuan Rey Utami Bikin Syok Ashanty

Pasalnya, Ashanty dan Anang Hermansyah justru disebut telah melakukan kebohongan publik.

Ashanty dan Anang Hermansyah diminta untuk minta maaf di depan publik.

Melansir dari Wartakotalive.com, dugaan itu muncul setelah janji Ashanty ke Muhammad Putra atau Putra tidak segera ditepati.

Baca Juga: Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Bakal Nikah Sebelum Ramadan, Anang Hermansyah dan Ashanty Buka Suara

Seperti yang diketahui, Putra adalah anak yang sempat viral lantaran berjualan cilok untuk menghidupi keluarganya.

Merasa iba, Ashanty dan Anang Hermansyah kemudian berencana untuk mengangkat Putra sebagai putranya.

Ashanty dan Anang Hermansyah disebutkan pernah berjanji membiayai sekolah Putra di pesantren.

Baca Juga: Kekeh Minta Pulang Ke Jakarta Saat Kasus Covid Melonjak Tajam, Ashanty Curiga Melihat Gelagat Anang Hermansyah: Seneng Banget Enggak Ada Aku

Namun saat ini nasib Putra dikabarkan justru semakin tidak jelas.

"Kami duga Ashanty tidak niat dan sungguh-sungguh memasukkan Putra ke pesantren," kata Abdul Hamim Jauzie kepada Wartakotalive.com, Jumat (5/2/2021) petang.

Abdul Hamim Jauzie adalah pendiri LBH Keadilan yang saat ini sedang membantu Putra mempertanyakan haknya kembali.

Baca Juga: Cium Gelagat Tak Biasa dari Anak Sambungnya, Ashanty Sindir Azriel Hermansyah Seolah Tak Peduli Sampai Singgung Pacar Baru

Menurut Abdul Hamim Jauzie, Ashanty diduga hanya menjadikan Putra sebatas untuk kepentingan selebritas semata.

"Secara sederhana, kami menduga Putra ini dieksploitasi (Ashanty) hanya jadi konten yutub, diambil keuntungan semata," kata Abdul Hamim Jauzie.

Ia kecewa bahwa biaya yang sudah dibayarkan saat Putra masuk pesantren justru 'dialihkan' ke anak lain.

Baca Juga: Jalinan Asmara Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Dikabarkan Retak, Ashanty Tak Mau Ikut Campur : Udah Gede

Abdul Hamim Jauzie mendapatkan informasi tersebut ketika ditanyakan ke manajemen Ashanty dan Anang Hermansyah.

Artinya, jelas Abdul Hamim Jauzie, jika Putra mau melanjutkan sekolah di pesantren, harus membayar uang pangkal layaknya santri baru.

"Disini ada dugaan kebohongan. Ashanty harus menjelaskannya ke publik dan minta maaf," katanya.

Baca Juga: Berhembus Isu Miring Kisah Cinta Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Kandas, Ashanty: Kita Berdoa Aja

Melansir dari Tribunmanado.co.id, Putra diketahui didaftarkan Ashanty ke pesantren di Al Basyir Islamic Boarding School di Cibungbulang, Bogor, Jawa Barat.

Namun, disayangkan Ashanty saat ini tak lagi membiayai sekolah Putra.

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Wartakotalive.com, Tribunmanado.co.id

Baca Lainnya