GridHype.ID - Pasangan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman menyita perhatian publik.
Meski tak koar-koar kapan tepatnya pernikahannya akan berlangsung, beberapa pihak memberikan kode Ayu Ting Ting segera melepas status jandanya.
Bahkan, persiapan pernikahan Ayu Ting Ting sudah bocor ke telinga netizen.
Baca Juga: Pakar Mikro Ekspresi Bongkar Sikap Asli Calon Suami Ayu Ting Ting: Ada Jarak
Termasukkonsep pernikahan hingga rangkaian acaranya.
Santer kabar bahwa Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman akan melangsungkan pernikahan di Februari 2021 mendatang.
Ayu Ting Ting juga dikabarkan telah mengurus surat keterangan untuk menikah dari Ketua RT setempat.
Hal ini mengisyaratkan hari pernikahan mereka sudah di depan mata.
Namun, pihak KUA Sukmajaya, Depok menyatakan bahwa mereka belum mendaftarkan pernikahannya.
Hal itu dinyatakan melalui video yang diunggah kanal Youtube Indosiar pada Kamis (28/1/2021).
"Pada saat ini saya belum menerima pendaftarannya," ujar Komaruddin, penghulu KUA Kecamatan Sukmajaya, Depok.
"Kita belum terima. Persyaratannya kan harus lengkap," sambungnya.
Meski status Ayu Ting Ting adalah seorang janda, Komaruddin mengungkapkan persyaratan untuk menikah tetap sama ditambah dengan surat cerainya.
"Sama aja, cuma kalau dia kan ditambah akta cerainya," ujar Komaruddin.
Ia juga menambahkan bahwa yang mendaftar ke KUA tak harus yang bersangkutan.
"Yang mendaftar itu bisa siapa aja. Yang mendaftarkan kemari bisa keluarganya, ngga mesti yang bersangkutan," jelasnya.
Meski begitu, Rizman selaku ketua RT yang menaungi daerah kediaman Ayu Ting Ting mengungkapkan bahwa dirinya telah menerima surat kebutuhan menikah.
"Saya sebagai RT 6 sudah menerima salinan surat dari keluarga Ayu Ting Ting untuk kebutuhan surat menikah. Jadi, intinya Ayu Ting Ting dalam waktu dekat ini Insya Allah menikah tapi mengenai tanggalnya belum ada informasi dari pihak keluarga," Rizman, Ketua RT 6.
(*)