Waspada Penipuan Formulir Online Pendaftaran BLT UMKM Tahap II, ini Kata Kemenkop

Rabu, 27 Januari 2021 | 09:15
Kompas.com

BLT UMKM

Gridhype.id-Program bantuan sosial pemerintah masih terus akan diberikan pada tahun 2021 dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat Indonesia akibat terdampat pandmi Covid-19.

Maraknya penipuan mengenai pencurian data dengan modus pendaftaran online bantuan sosial membuat banyak masyarkat menjadi resah.

Salah satunya yang banyak beredar ialah formulis pendaftaran online Bantuan Presiden Usaha Mikro (BPUM) tahap kedua yang marak tersebar di media sosial.

Baca Juga: Sudah Mulai Dibagikan Kemarin, Begini Cara Cek Penerima Bansos Tunai Rp300 Ribu

Formulir tersebut bahkan memuat logo Kementerian Koperasi (kemenkop).

Menanggapi hal tersebut,Kemenkop UKM melalui akun Instagram resminya @kemenkopukm memastikan e-form pendaftaran BLT UMKM tahap II tersebut tidak benar atau hoaks.

"Kementerian Koperasi dan UKM tidak pernah membuat formulir online pendaftaran Banpres Produktif Usaha Mikro," tulis Kemenkopukm dalam Instastory @kemenkopukm, Rabu (27/1/2021).

Baca Juga: Puluhan Juta Terbuang Karena Operasi Plastik Hidungnya Gagal, Bentuk Hidung Wanita ini Pulih Kembali dengan Bantuan Lintah

Adapun program Banpres Produktif tahap I dicairkan sekali saja. Per akhir Desember 2020 yang lalu, proses pencairan BLT ini sudah terlaksana hingga 100 persen.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait Banpres Produktif untuk usaha mikro akan diumumkam melalui website resmi Kemenkop UKM di www.kemenkopukm.go.id.

Baca Juga: Sempat Dikejar Debt Collector Hingga Berjualan Pisang Goreng, Pinkan Mambo Kini Sukses Jadi Pebisnis, Beli Rumah Besar di Kawasan BSD

Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM) Teten Masduki mengatakan, program Bantuan Presiden (Banpres) Produktif rencananya bakal dilanjutkan di tahun ini.

Oleh sebab itu, Teten telah mengirim surat kepada Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani terkait usulan dilanjutkannya program Banpres Produktif.

"Per tanggal 14 Desember 2020 kemarin, kami telah berkirim surat dengan Kemenkeu untuk mengusulkan lanjutan program Banpres Produktif. Kami mengusulkan tambahan anggaran sebesar Rp 28,8 triliun dan menargetkan 12 juta pelaku UMKM yang akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 2,4 juta per usaha mikro," ujar Teten dalam Rapat Kerja Kemenkop UKM dengan Komisi VI DPR RI yang disiarkan secara virtual, Kamis (21/1/2021).

Baca Juga: Digosipkan Tengah Dekat, Agnez Mo dan Ariel Noah Kepergok Jalan Bareng Hingga Pakai Sepatu yang Sama

Menurut Teten, apabila pengajuan ini diterima oleh Kemenkeu dan bisa direalisasikan segera, pihaknya akan memprioritaskan penerima BLT dari aspek pemerataan antardaerah dan yang belum menerima bantuan Banpres.

Pada periode pencairan sebelumnya, diakui Teten, masih banyak UMKM yang belum mendapatkan BLT sebesar Rp 2,4 juta.

Padahal hingga saat ini sudah ada sebanyak 28 juta UMKM yang mengajukan diri untuk menerima BLT.

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Beredar Formulir Online Pendaftaran BLT UMKM Tahap II, Ini Respons Kemenkop UKM

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber Kompas.com