Resmi Becerai, Nita Thalia Akui Bersyukur atas Putusan Hakim

Kamis, 24 Desember 2020 | 14:15
Grid.ID/ Daniel Ahmad

Nita Thalia saat ditemui Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (3/12/2020).

GridHype.ID-Siapa yang tak mengenal pedangdut senior, Nita Thalia?

Tentu nama Nita Thalia sudah tak asing lagi di telinga publik.

Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu Nita Thalia melayangkan gugatan cerai kepada sang suami, Nurdin Rudythia.

Kini, Nita Thalia dikabarkan telah resmi bercerai dengan Nurdin Rudythia.

Baca Juga: Babak Baru Sidang Perceraian Nita Thalia dan Nurdin Rudythia, Sang Biduan Hanya Dapat 60 Persen dari Bayaran Panggung

Gugatan cerai Nita Thalia dikabulkan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Utara.

Putusan gugatan cerai Nita Thalia itu dikeluarkan Pengadilan Agama Jakarta Utara, Rabu (23/12/2020).

Lalu keputusan itu dikabarkan kepada Nita Thalia dan Nurdin Rudythia.

Kuasa hukum Nita Thalia, Feriyawansyah mengatakan, kliennya sangat bersyukur atas putusan hakim yang mengabulkan gugatan cerainya secara keseluruhan.

Baca Juga: Ungkap Sang Suami Harapkan Rujuk, Nita Thalia Masih Trauma: Tidak Bisa Dibodohi Lagi

Menurut Feriyawansyah, Nita Thalia resmi menjanda setelah lima kali mengajukan gugatan cerai kepada Nurdi Rudhythia.

"Nita sangat bersyukur dan gembira mendengar putusan ini, yang dimana gugatannya dikabulkan setelah lima kali mengajukan cerai ke Pengadilan," kata Feriyawansyah saat dihubungi awak media, Rabu (23/12/2020) sore.

Feriyawansyah mengatakan, rasa senang Nita karena Allah SWT mengabulkan doanya dan ingin mengakhiri pernikahannya dengan Nurdin yang berjalan 20 tahun itu.

Baca Juga: Bukan Kabur, Nita Thalia Sebut Keputusannya Angkat Kaki dari Rumah yang Puluhan Tahun Ditinggali sebagai Usaha 'Menyelamatkan Diri'

"Sujud syukur lah intinya kepada Allah telah memberikan kebaikan kepada dirinya dalam menjalankan ujian ini," ucapnya.

Sementara itu, dalam unggahan instagram storynya, Nita Thalia menyampaikan rasa syukurnya yang sudah resmi menjadi janda.

"Alhamdulillah, akhirnya aku RESMI menjadi single parent," tulis Nita Thalia.

Baca Juga: Tinggal di Rumah Kontrakan Usai Gugat Cerai Sang Suami, Nita Thalia Akui Bahagia: Saya Lebih Tenang Menjalankan Hidup

Nita Thalia berharap, putusan cerai ini menjadi awal baik dalam dirinya yang sedang memulai kehidupan barunya lagi.

"Bismillah semoga menjadi awal yang baik untuk kehidupanku dan anakku, Aamin," tulis Nita Thalia.

Selama 20 tahun pernikahannya dengan Nurdin Rudythia, Nita Thalia dikaruniai seorang putri bernama Syandrina Salshabella, pada 28 September 2006.

Baca Juga: Dikabarkan Kabur dari Rumah Usai Gugat Cerai Sang Suami, Nita Thalia Buka Suara: Bukan Meninggalkan Rumah, tapi Menyelamatkan Diri

Urus anak bersama

Kuasa hukum Nita Thalia, Feriyawansyah menyebutkan, gugatan kliennya bernomor perkara 2005/Pdt.G/2020/PAJU dikabulkan majelis hakim.

"Jadi hari ini, Hakim Pengadilan Agama Jakarta Utara mengabulkan sepenuhnya gugatan cerai dari teh Nita," kata Feriyawansyah ketika dihubungi awak media, Rabu (23/12/2020).

Feriyawansyah mengatakan bahwa gugatan ceraih tersebut telah diputuskan majelis hakim secara online dan pihaknya sudah menerima putusan itu.

Baca Juga: Usai Gugat Cerai Nurdin Ruditia, Nita Thalia Akui Kehidupannya Berubah: Saya Tidak Punya Apa-apa, Rumahpun Ngontrak

"Jadi klien kami hanya mengajukan gugatan cerai saja. Tidak dengan hak asuh anak," ucapnya.

Dalam putusannya, Feriyawansyah mengatakan bahwa hakim menolak semua hal yang disampaikan Nurdin di dalam sidang, seperti tudingan-tudingan jelek terhadap Nita Thalia.

"Hakim menolak semua tudingan itu dan dianggap tidak benar sama hakim. Kayak Teh Nita dianggap selingkuh, ada pria lain, dan sering mengirim uang untuk cowok lain itu tidak benar," ujarnya.

Baca Juga: Dituding Nikmati Hasil Kerja Keras Nita Thalia, Kuasa Hukum Istri Pertama Nurdin Ruditia Beri Peringatan Menohok Pada Sosok Ini

"Jadinya ya hakim mengabulkan gugatan Nita," ujarnya.

Feriyawansyah menilai bahwa setelah resmi bercerai, Nita Thalia dan Nurdin sepakat untuk mengurus anak bersama yang saat ini sudah berusia 14 tahun.

"Memang putusan ini tidak ada soal hak asuh anak. Dari awal mereka juga sepakat urus anak secara bersama," ujar Feriyawansyah.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Gugatan Cerai Dikabulkan Hakim, Nita Thalia Bersyukur Jadi Janda

(*)

Tag

Editor : Linda Fitria

Sumber Wartakotalive