Meski Tajir Melintir, Sandra Dewi Panik Bisnis Suaminya Terdampak Covid-19 sampai Lakukan Hal Ini untuk Karyawan

Senin, 21 Desember 2020 | 08:00
Instagram @sandradewi88

Sandra Dewi dan sang suami

GridHype.ID - Kehidupan rumah tangga Sandra Dewi dan pengusaha kaya, Harvey Moeis jarang diterpa gosip miring.

Namun siapa sangka, Sandra Dewi menyimpan kegelisahan tersendiri ketika melewati pandemi Covid-19 ini.

Pandemi Covid-19 memukul perekonomian nasional, tak terkecuali yang dialami oleh sang suami Sandra Dewi.

Baca Juga: Picu Kerumunan, Rizky Billar Pasrah Acara Launching Kafe Barunya di Bubarkan Satpol PP

Seperti yang diketahui, Pasangan ini dikaruniai sudah dikaruniai dua orang anak ini terlihat bahagia dan sangat harmonis.

Sandra Dewi dan Harvey Moeis termasuk pasangan yang lahir dari kalangan orang kaya raya memiliki harta berlimpah.

Tak hanya cantik dan memiliki kehidupan yang nyaris sempurna, aktris Sandra Dewi tetap memiliki kepribadian yang rendah hati.

Baca Juga: Tanpa Kehadiran Orang Lain, 4 Zodiak Ini Mampu Bahagiakan Dirinya Sendiri, Sagitarius Banyak Tertawa dan Bertingkah Konyol

Selain itu, Sandra Dewi dikenal sebagai aktris yang tak suka memamerkan harta yang dimilikinya.

Kehidupan Sandra Dewi sontak dikenal seperti putri.

Ia memiliki suami pengusaha kaya, dua putra yang tampan dan mertua yang sangat baik padanya.

Baca Juga: Tak Ingin Kalah dari Tuntutan Teddy, Rizky Febian Pertanyakan Soal Aset-asetnya untuk Mendiang sang Ibu yang Tetiba Raib

Selain itu, pundi-pundi kekayaannya juga melimpah yang membuat ia dengan mudah mendapatkan apa yang ia inginkan.

Bahkan, di tengah pandemi virus Corona ini, Sandra Dewi jadi saksi kedermawanan sang suami.

Hal tersebut diungkap Sandra Dewi ketika berbincang dengan Titi Kamal.

Baca Juga: Dilengkapi Teknologi Anti Gempa, Basement Rumah Raffi Ahmad yang Dibangun Telan Biaya Setara Bangunan 3 Lantai

Dalam kanal YouTube 'Titi dan Tian', Sandra Dewi mengungkapkan keluh kesahnya sebagai istri pengusaha.

Di saat pandemi Corona melanda dunia, bisnis Harvey Moeis nyatanya juga terkena imbas.

Meski perusahaan sang suami terkena imbas, Sandra Dewi membocorkan bahwa ayah dua anak itu rela merogoh tabungan pribadi untuk memenuhi hak-hak karyawannya.

Baca Juga: Belum Terkuak, Pakar Telematika Ungkap Kejanggalan Soal Video di Ponsel Gisel 3 Tahun Lalu

"Pasti semuanya terdampak, sekarang kita menggunakan tabungan.

"Untuk menolong orang lain pun kita menggunakan tabungan yang ada, jadi aku bilang ke suamiku 'sisain ya, buat kita besok-besok' kita enggak tahu corona sampai kapan gitu.

Punya suami tajir, Sandra Dewi justru menilai Harvey Moeis sosok yang jor-joran jika punya niat membantu orang lain.

Baca Juga: Awalnya Kikuk Ketika Diminta Raffi Ahmad Akting Nyatakan Cinta ke Nagita Slavina, Celetukan Kocak Dimas Ramadhan Jadi Sorotan

Sikap Harvey Moeis itu juga membuat Sandra Dewi ketar-ketir.

"Terus aku sempet kayak waduh ini soalnya si Harvey tuh kalau nolongin orang tuh pol-polan gitu, aku jadi kayak khawatir," jelas Sandra Dewi.

Benar-benar suami idaman, Harvey Moeis pun menenangkan Sandra Dewi yang khawatir dengan keputusannya untuk memberi bantuan lebih pada orang lain.

Baca Juga: Disinggung Kurang Perhatian Pada Adik Sambungnya, Rizky Febian Bantah Sebut Ada Kesepakatan Urus Bintang Atas Persetujuan Teddy

"Terus dia bilang 'kamu tenang deh, nanti kita kasih segini, nanti Tuhan bales' (Harvey Moeis) aku ngerti sih pasti Tuhan bales tapi lagi corona gini gimana cara ngebalesnya gitu

"Aku sempet galau gitu ya, aku pikir-pikir kan aku masih punya anak dua, harus ada tabungan," kata istri Harvey Moeis.

"Namun, kekhawatiran Sandra Dewi itu hanya isapan jempol belaka.

Baca Juga: Terseret dalam Kisruh Harta Peninggalan Ibunya, Rizky Febian Pertanyakan Satu Gentong Emas yang Hilang Senilai Hampir Rp 2 Miliar pada Teddy

Benar apa kata Harvey Moeis, ia mendapat balasan berkali lipat usai memberikan bantuan kepada orang lain.

"Eh ternyata memang enggak sampai seminggu datang rezeki berkali-kali lipat dari yang kita kasih," jelas Sandra Dewi.

"Jadi memang kalau ngasih orang enggak perlu khawatir, seikhlasnya aja, yang penting ikhlas, kalau enggak ikhlas jangan," sambungnya.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Bisnis Harvey Moeis Kena Dampak Corona, Sandra Dewi Ketar-ketir Lihat Kelakuan Suami: Kayak Khawatir

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Sripoku.com

Baca Lainnya