Tak Ada Pemasukan Lantaran Bisnis Karaoke Miliknya Tutup, Inul Daratista PHK 1500 Pekerja dari 20 Outlet di Jakarta

Rabu, 04 November 2020 | 20:15
(Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Inul Daratista di acara Umrah Gratis Bareng Inul Daratista di Outlet Inul Vizta, Mal Pejaten Village, Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (22/1/2020).

GridHype.ID - Pandemi Covid-19 membuat ekonomi menjadi lesu.

Dampak dari pandemi Covid-19 ini juga membuat bisnis Inul Daratista terpukul.

Sudah 8 bulan terakhir, penyanyi dangdut initerus berupaya untuk mempertahankan semua bisnisnya.

Baca Juga: Pernah Mendekam di Balik Jeruji Besi Lantaran Video Panasnya dengan Luna Maya, Ariel Noah Ngaku Dapat Banyak Keahlian Baru Selama di Penjara

Salah satu bisnis Inul Daratista adalah usaha karaoke.

Selama pandemi Covid-19, usaha Inul Daratista tersebut ditutup hingga tidak ada pemasukan.

"Usahaku alhamdulillah lancar walau karaoke masih tutup," kata Inul Daratista di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (3/11/2020).

Baca Juga: Jangan Takut ke Rumah Sakit, Segera Lakukan Tes Kesehatan Jika Rasakan Gejala Covid-19, Wiku Adisasmito: Biaya Perawatan Sepenuhnya Ditanggung Pemerintah

Meski tidak ada pemasukan dari bisnis tempat karaoke, Inul Daratista berusaha supaya tetap bisa menghidupi karyawannya.

"Saat ini banyak nombok. Nggak ada profit apapun. Sebagian pakai uang sendiri untuk membayar gaji karyawan," ucap Inul Daratista.

Usaha tempat karaoke itu masih belum kembali beroperasi, terutama di Jakarta. Sementara diluar ibu kota sudah mulai dibuka kembali.

Baca Juga: Alenia Punya Adik! Raditya Dika Bagikan Kabar Kelahiran Anak Keduanya

"Jakarta ada 20 outlet. Sementara semua karyawanku di Jakarta dan mau nggak mau dilakukan pemutusan hubungan kerja, maaf ya," ucap Inul Daratista.

Satu outlet tempat karaoke itu Inul Daratista mempekerjakan 75 karyawan.

instagram.com/inulviztaofficial
instagram.com/inulviztaofficial

Inul Vizta

Setidaknya, ada 1.500 orang yang terpaksa berhenti bekerja dari 20 outlet tempat karaoke Inul Daratista di Jakarta.

Baca Juga: Resmi Persunting Sherina Munaf, Inilah Perjalanan Karier Baskara Mahendra, dari Karyawan Kantor hingga Terjun ke Dunia Hiburan

"Kalau daerah lain nggak ada yang di PHK, hanya sebagian dirumahkan," lanjutnya.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul 20 Outlet Tempat Karaoke di Jakarta Ditutup Akibat Covid-19, Inul Daratista PHK 1.500 Karyawan

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Wartakota

Baca Lainnya