Gridhype.id- Usai menikah dengan Ardi Bakrie, hidup artis cantik ini bak tak pernah kekurangan satu apapun.
Bahkan, nafkah yang ia terima setiap bulannya dari sang suami, terbilang lebih besar dari bayarannya saat berprofesi sebagai selebriti.
"At least di atas yang udah aku dapet," jawab Nia pada Ashanty dalam akun YouTube The Hermansyah A6.
Nia Ramadhani juga memiliki berbagai fasilitas dan barang mewah untuk melengkapi hidupnya.
Lantaran hal itu, publik pun penasaran dengan uang bulanan yang didapat Nia dari suaminya.
Sontak Ashanty dibuat terkejut, mengingat bayaran Nia selama jadi artis dulu pasti tidak kecil.
Nia telah bermain di berbagai judul sinetron maupun film yang pasti bayarannya cukup besar.
Meski tak menyebut angka pasti, setidaknya Nia telah memberi gambaran tentang besarnya uang yang ia dapat dari suami.
Ashanty kembali bertanya tuntutan apa yang diminta Ardi dengan uang bulanan yang diberikan tersebut.
"Yang penting itu tanggung jawab. Setiap rumah tangga kan beda-beda ya. Ada yang suaminya menuntut kerja, ada yang suaminya menuntut 'aku mau masakan kamu'. Kalau rumah tangga aku ya beda lagi," ucap Nia menanggapi pernyataan dari Ashanty.
"Ardi nuntut apa?" tanya Ashanty pada Nia.
"Nuntut di rumah, ngurusin. Tapi kan dia tau rumahnya segede gitu, nggak mungkin mau ngurusin kaya semua makanan buat anak-anak, satu keluarga, aku yang nyiapain gitu kan nggak mungkin," jawab Nia.
"Kita harus tahu diri lah. Dia nggak pernah ngatur-ngatur, aku tahu diri," tambahnya.
Seolah tak menyerah, Ashanty pun kembali menanyakan angka pasti uang bulanan Nia dari Ardi.
"Sebulan berapa? Di atas..."
"Nggak ah, bun. Aku nggak tahu ah," ucap Nia sembari menghentikan pertanyaan Ashanty.
Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini: Gemini Usahamu Membuahkan Hasil, Sagitarius Harus Waspada Hari ini
Selain itu, Nia menyebutkan alasannya mengapa memilih berhenti dari dunia akting.
Hal ini diceritakan Nia saat berbincang dengan Shandy Aulia diacara yang ia pandu bersama Jessica Iskandar, Ngopi Dara Trans TV.
Nia bertanya pada Shandy apakah suaminya tidak keberatan saat ia melakoni adegan ciuman dengan Samuel Rizal di sekuel film "Eiffel I'm in Love 2."
Shandy pun mengaku suaminya tidak keberatan dengan adegan itu, karena setelah menerima naskah film ia langsung berdiskusi dengan sang suami.
Sebaliknya, Nia mengaku bakal diusir oleh ayah dari ketiga anaknya tersebut jika nekat melakoni adegan ciuman dalam sebuah film.
"Kalo gue beradegan begitu (ciuman), gue pasti dikunci di depan rumah. Korban mertua juga. Gue pasti diusir dari rumah," tutur Nia.
Nia juga memprediksi apa yang akan dikatakan sang suami apabila dirinya nekat mengambil film dengan adegan ciuman.
"Dia pasti marahin gue. Kurang apa lagi sih, mau apaan sih lo ciuman-ciuman, masih kurang?" kata Nia.
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul:"Dapatkan Jatah Uang Bulanan Lebih Besar dari Honornya Jadi Artis hingga Bisa Hidup Mewah dan Glamor, Nia Ramadhani Dituntut Ardi Bakrie Lakukan Hal Ini Sebagai Gantinya: Aku Tahu Diri!"
(*)