GridHype.ID -Sebagai suami, Ahok tak terima ada orang yang menyerang dan mencemarkan nama baik keluarganya.
Hal itulah yang dirasakanBasuki Tjahaja Purnama alias Ahok, meradang saat keluarganya diusik.
Mantan Gubernur Jakarta itu pun tak terima ketika sang istri, Puput Nastiti Devi, disebut sebagai pelakor.
Tak hanya itu, putra hasil pernikahan mereka, Yosafat Abimanyu Purnama, juga ikut dihina.
Ahok pun semakin meradang saat putranya yang masih kecil justru menjadi sasaran orang tak dikenal.
Sebutan pelakor dari si pelaku muncul lantaran Ahok menikahi Puput Nastiti Devi tak lama setelah cerai dari Veronica Tan.
Pelaku bahkan sempat menantang Ahok setelah melakukan penghinaan.
Ahok yang tak terima pun sempat memberikan balasan dengan menegaskan bahwa Puput Nastiti Devi bukanlah orang ketiga di balik perceraiannya dengan Veronica Tan.
Namun si pelaku justru terus mengusiknya.
Hingga akhirnya Ahok yang tak terima pun melaporkan pelaku yang telah menghina dan melakukan bullying pada istri dan anaknya ke polisi.
Ahok melaporkan pelaku atas dugaan pencemaran nama baik.
Presenter Najwa Shihab pun penasran dan bertanya langsung kepada sang Komut Pertamina soal kasus ini.
Najwa Shihab bertanya alasan Ahok melapor ke polisi.
"Kemarin kok ada rame-ramne kalau koh Ahok melaporkan orang kasus pencemaran nama baik, itu kenapa?" tanya Najwa Shihab, dikutip TribunnewsBogor.com dari Youtube Najwa Shihab, Senin (17/8/2020).
Ditanya seperti itu, Ahok terlebih dulu mengungkit soal perceraiannya dengan Veronica Tan.
Diakui Ahok, ia kerap mewanti-wanti anak muda untuk tak bercerai.
Namun karena ada hal dan masalah yang tak bisa lagi dirundingkan, Ahok pun memilih cerai dari Veronica Tan.
"Itu karena, sebenarnya kita udah tegur dia. Maksud saya ini kan masalah perceraian itu menyakiti anak-anak. Itu orang plesetin," jawab Ahok.
"Makanya saya katakan ke anak muda jangan pernah cerai. Jangan pernah cerai. Tapi kadang-kadang dalam pernikahan itu ada leisure event," papar Ahok lagi.
Setelah bercerai dari Veronica Tan, Ahok pun menikah lagi dnegan Puput Nastiti Devi.
Baca Juga: Tak Suka Ayahnya Menikah Lagi, Sang Putri Sindir Ahok dengan Kalimat Menohok!
Kini, Ahok dan Puput Nastiti Devi sudah dikaruniai anak bernama Yosafat.
Akan tetapi, tak disangka anak hasil pernikahan dengan Puput Nastiti Devi ini dibilang anak haram.
Maka dari itu, Ahok pun bereaksi tak terima.
Mantan suami Veronica Tan mengaku sudah menegur penghina anaknya.
"Tapi tiba-tiba Yosafat sekarang dikatakan anak haram. Saya pikir ini tuh kebohongan ini dilakukan berulang-ulang.
Kalau gak ada sanggahan nanti dianggap benar. Makanya, saya tegur orang ini," ungkap Ahok.
Ahok pun mengaku membuat akun Instagram dirinya dan Puput Nastiti Devi ini untuk menyanggah kabar tersebut.
Namun hal tersebut makin membuat orang tersebut senang dengan teguran Ahok karena dianggap sudah mau merespon.
"Tapi dia masih ngatain macam-macam anak haram lah, kita tegur. Ini bukan anak haram, ini anak resmi kok.
Saya nikah resmi, ada surat cerai ada surat nikah. Eh dia makin senang sama respon saya," ujar Ahok.
Akan tetapi, Ahok menyebut orang tersebut semakin menantangnya. Alhasil, Ahok pun langsung melaporkan ke polisi.
"Ini orang makin nantang ya. Makanya saya bilang kalau begini caranya ya kita proses hukum supaya kamu mau berhenti," tegas Ahok.
"Ini aja proses hukum, masih ada yang gak mau berhenti masih nantang," ujarnya.
Lanjut Ahok, ia menyabut banyak yang mengira dirinya tak pernah berani melakukan pelaporan ke polisi.
"Orang ini mengira ngapain sih Ahok ngurusin begitu. Sama kayak dulu, secara logika Ahok tuh gak mungkin cerai.
Saya tuh paling senang kalau orang udah under estimate saya. Dia pikir saya gak berani?" tegas Ahok.
"Jadi untuk lebih untuk mengirim pesan ya Koh, saat meapor ke polisi?" tanya Najwa Shihab.
Setelah dilaporkan ke polisi, orang tersebut diakui Ahok akan minta maaf.
Namun Ahok mengaku terlanjur sakit hati istrinya, Puput Nastiti Devi disebut pelakor dan anaknya disebut anak haram.
"Iya. Dia bilang mau minta maaf. Enak aja lu bilang mau minta maaf," tegas Ahok.
Baca Juga: Keluar Penjara Langsung Jadi Bos Pertamina, Ahok Blak-blakkan Buka Nominal Gajinya Sekarang, Berapa?
"Kamu sadar gak, istri saya bukan pelakor. Jadi jangan menanamkan sesuatu seperti itu, Apalagi nak saya disebut anak haram," tambahnya.
Kemudian, Ahok pun mengaku dengan masa depan anaknya, Yosafat jika nanti sudah sekolah dibilang anak pelakor.
"Kita kan gak tahu, karena anak itu anugerah Tuhan. Kalau nanti anak ini tumbuh besar terus di sekolah diadisebut anak pelakor, terus nanti mukul temannya gimana?" tegas Ahok.
"Makanya saya katakan, saya udah kasih bukti dari pengadilan tetap gak mau terima. Tetap mencap istri saya pelakor.
Pelakor bagaimana? Orang istri saya ini tadinya anak gadis kok, jelas kok," ujar Ahok.
Lebih lanjut, Ahok mengaku bahwa snag penghina itu memberikan alibi karena ingin membela anak-anak hasl perniakhan dari Veronica Tan.
Namun Ahok masih tak terima."Katanya dia itu ingin membela Nico Thania dan Daud.
Lah, kamu menjatuhkan, maki-maki bapaknya juga sama seperti kamu menghina Nico, Thania dan Daud. Mereka sayang kok sama saya. Mamanya ya mamanya, papanya ya papanya," tegas Ahok.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ahok Lapor Polisi Saat Puput Nastiti Devi Disebut Pelakor hingga Anak Dihina, Ini Pengakuan Pelaku
(*)