4 Bahan Alami Atasi Komedo yang Membandel, Dijamin Ampuh tanpa Rasa Sakit

Senin, 03 Agustus 2020 | 14:00
Girlishh.com

Bahan alami untuk menghilangkan komedo

GridHype.ID - Komedo mungkin jadi masalah bagi semua orang.

Adanya komedo, membuat kulit wajah terlihat tidak bersih dan mengganggu penampilan.

Sebagian dari kamu mungkin masih bingung bagaimana cara menghilangkannya.

Baca Juga: Sering Dijadikan Campuran untuk Membuat Kue Kering Renyah, Ternyata Tepung Maizena Miliki Manfaat untuk Kecantikan hingga Perabot Rumah Tangga

Tenang saja, untuk menghilangkannya, 4 bahan alami yang selalu ada di dapur ini ternyata sangat ampuh loh.

Tak perlu jauh-jauh atau merogoh kocek dalam untuk menghilangkan komedo, karena kamu bisa menggunakan bahan alami ini.

Komedo sendiri pada dasarnya tebentuk dari minyak berlebih atau penumpukan sel-sel kulit mati yang menyebabkan pori-pori kulit menjadi tersumbat.

Baca Juga: Cukup dengan Baby Oil, Begini 3 Cara Hilangkan Komedo yang Membandel, Praktekin Sendiri di Rumah

Penyumbatan pori-pori ini paling umum terjadi pada bagian hidung, dagu dan bagian wajah berpori besar lainnya.

Untuk mengatasinya pun, kita bisa menggunakan 4 bahan bahan alami ini.

Nah, berikut bahan alami yang pasti ada di dapur dan dapat menyingkirkan komedo secara efektif tanpa rasa sakit.

Baca Juga: Turunkan Kolesterol Sampai Jadi Obat Anti Diabetes, 8 Manfaat Menakjubkan Ini yang Dirasakan Tubuh Bila Rutin Minum Air Rendaman Ketumbar!

1. Masker putih telur

Putih telur mengandung vitamin dan nutrisi yang membantu menghilangkan komedo.

Cara penggunaan:

- Pisahkan telur putih dari telur.

- Aplikasikan putih telur ini ke wajah.

- Letakan tisu di atas lapisan putih telur.

- Tunggu selama 30 menit hingga kering, lalu angkat tisu tersebut seperti penggunaan pore pack.

Baca Juga: Rutin Konsumsi 3 Bahan Alami Ini Sebelum Tidur Bakal Ampuh Bersihkan Paru-paru dari Tar Rokok, Patut Kamu Coba!

2. Air lemon dan garam

Jus lemon mengandung antioksidan dan vitamin C yang membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan komedo.

Cara pengguaan:

- Sediakan: ½ sendok jus lemon, 1 sdm garam halus dan air

- Campur bersama air lemon, garam dan air.

- Aplikasikan bahan ini ke kulit wajah yang komedo.

- Gosok perlahan dengan gerakan memutar.

- Diamkan selama 5-10 menit dan cucilah dengan air biasa.

Baca Juga: Nggak Perlu Mahal! Cukup Modal Bahan Alami Seperti Garam Efektif Atasi Ruam dan Putihkan Kulit

3. Bubuk soda kue

Sifat alkalin dan antibakteri dari baking soda menghilangkan komedo dari bawah permukaan kulit.

Cara penggunaan:

- Campur setengah sendok makan soda kue dengan air, hingga menjadi pasta.

- Lalu, aplikasikan ke bagian wajah yang berkomedo.

- Biarkan mengering sebelum membilasnya dengan air dingin.

Baca Juga: Kebanyakan Makan Daging? Gak Perlu Panik, 5 Bahan Alami Ini Mampu Hilangkan Bau Mulut

4. Bubuk kunyit

Kunyit mengandung sifat anti-inflamasi yang membuatnya efektif dalam mengatasi komedo.

Kunyit juga membantu menghilangkan noda hitam dan meratakan warna kulit.

Cara penggunaan:

- Tambahkan 1 sendok makan bubuk kunyit dan air.

- Campur dengan baik. Oleskan ini di kulit wajah yang berkomedo dan biarkan selama 15-20 menit.

- Kemudian, bilas dengan air hangat.

Baca Juga: Jadi Lebih Sehat, Berikut 4 Cara untuk Detoksifikasi Rambut Secara Alami, Yuk Cobain!

Itulah 4 bahan alami dan cara menghilangkan komedo di wajah dengan mudah tanpa rasa sakit.

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Pasti Ada di Dapur, 4 Bahan Alami Ini Ampuh Hilangkan Komedo Tanpa Rasa Sakit(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Nakita.ID

Baca Lainnya