Sering Diabaikan, Tangan Keriput Bisa Jadi Tanda Penuaan Dini! Yuk Bikin Skincare di Rumah

Selasa, 14 Juli 2020 | 07:30
journalmetro.com

Ilustrasi skincare

GridHype.ID - Setiap tahun umur kita akan terus bertambah.

Pertambahan umur pada manusia tentu tak bisa dihindari.

Semakin bertambah umur, maka kita akan semakin tua.

Tanda penuaan pun satu per satu akan muncul.

Baca Juga: Mau Kulit Glowing Alami Tanpa Skincare Rutin yang Ribet? Segera Hindari 5 jenis Makanan Ini

Salah satunya yakni kamu akan merasakan telapak tangan yang mulai keriput dan kasar

Namun sebagian orang menganggap telapak tangan yang mulai keriput dan kasar biasanya muncul setelah kamu menyelesaikan pekerjaan domestik.

Seperti misalnya mencuci piring, memasak, atau mengepel.

Mungkin banyak dari kamu yang mengabaikan kondisi tersebut.

Baca Juga: Hadirkan Kulit Wajah nan sehat Juga Glowing Saat Masuki Era New Normal Menurut Pakar Kecantikan

Tapi, siapa sangka kalau tangan yang mengeriput dan kasar jadi salah satu tanda penuaan dini.

Faktanya, penuaan tidak hanya terjadi pada area wajah saja.

Bahkan, tangan bisa menua lebih cepat apabila dibandingkan dengan wajah.

Untuk itu, mulai sekarang kamu wajib merawat kesehatan tangan, ya!

Baca Juga: Bikin Skincare Alami Sendiri di Rumah, Semprotkan ke Wajah Setiap Malam, Dapatkan Kulit yang Flawless dan Mulus

Tidak perlu risau harus memakai skincare apa.

Kamu bisa melakukan perawatan tangan hanya bermodal bahan-bahan yang mudah ditemukan di rumah.

Berikut Nakita.id rangkum beberapa pilihan bahan untuk menghilangkan keriput dan kasar pada tangan:

Pixabay

Ilustrasi telapak tangan keriput

Baca Juga: Hentikan Pemakaian 5 Produk Skincare Ini, Bukannya Bikin Kulit Mulus Malah Jadi Rusak!

Air hangat

Ya, cukup dengan merendam tangan dengan air hangat bisa meregenerasi kulit.

Sangat dianjurkan untuk merendam tangan dengan air hangat usai melakukan pekerjaan rumah atau saat akan pergi tidur.

Baca Juga: 6 Deretan Skincare Berharga Fantastis, Salah Satunya Digunakan Oleh Nagita Slavina, Harganya Mencapai Belasan Juta

Minyak zaitun dan gula

Bahan yang wajib ada untuk lulur tangan hanyalah gula dan minyak zaitun.

Takarannya masing-masing cukup satu sendok makan, ya.

Apabila sudah adonan lulur sudah siap,kamubisa menggosokkannya ke punggung tangan dan memijat secara halus.

Paling tidak lakukan secara rutin seminggu sekali untuk mendapat hasil maksimal.

Baca Juga: Jangan Lagi Buang Air Cucian Beras, Bisa Dimanfaatkan Untuk Perawatan Kulit Wajah Hingga Buat Rambut Halus

Garam, bedak bayi, dan sabun

Jika ingin telapak tangan halus seperti tangan bayi, kamu wajib mencoba tips ini.

Pertama, tabur sedikit bedak bayi ke telapak tangan dan garam serta setetes sabun cuci tangan.

Setelah itu, gosok dan pijat tangan secara lembut kemudian basuh dengan air hangat.

Tunggu apa lagi kamu, selamat mencoba di rumah ya!

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Stop Bilang Skincare Mahal! Campuran Garam, Bedak Bayi, dan Sabun Jadi Tips Atasi Kulit Tangan Keriput serta Kasar Setelah Cuci Piring Seketika

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Nakita.ID