Nekat Adakan Pesta Pernikahan, 95 Tamu Undangan Positif Covid-19, Sang Mempelai Proa Bahkan Meninggal 2 Hari Setelah Resepsi

Minggu, 05 Juli 2020 | 07:30
Freepik

Ilustrasi pasangan menikah

Gridhype.id- Sebuah pesta pernikahan yang seharusnya menjadi hari bahagia justru berakhir petaka.

Pasangan asal India ini nekat menggelar resepsi pernikahan di tengah pandemi Covid-19.

Akibatnya sebanyak 95 tamu yang menghadiri pesta perniakahan tersebut dinyatakan positif corona.

Parahnya lagi sang mempelai pria meninggal dunia dua hari setelah menyelenggarakan resepsi pernikahan.

Baca Juga: Jadi Zona Hitam, Pasien Positif Virus Corona di Surabaya Bakal Dipindah ke Pulau Terpencil Bekas Tempat Pengungsi Vietnam

Lelaki berusia 30 tahun disebut menderita gejala virus corona, dan kondisinya menurun ketika melangsungkan pernikahan di desa Paliganj, dekat Patna.

Pria 30 tahun yang tak disebutkan namanya itu meninggal dua hari setelah menikah, dengan jenazahnya langsung dikremasi tanpa dites lebih dahulu.

Begitu pemerintah setempat diberi tahu soal kejadian itu, mereka langsung menggelar pemeriksaan terhadap kerabat dekat pengantin.

Hasilnya seperti diberitakan India Today Selasa (30/6/2020), 15 orang yang hadir dalam upacara pada 15 Juni lalu positif Covid-19.

Baca Juga: Berharap Cintanya Berakhir di Pelaminan, Cita Citata Batal Dipersunting Kekasih Bulenya Sampai Ungkap Rasa Syukur, Ada Apa?

Pemerintah Patna langsung melakukan tracing. Hingga Senin (29/6/2020), 80 orang lainnya terkonfirmasi virus corona, sehingga total kasusnya mencapai 95 orang.

Dilansir Daily Mirror, 95 konfirmasi corona tersebut menjadi penyebaran massal pertama yang tercatat di Negara Bagian Bihar.

Sumber dari kepolisian mengungkapkan, pengantin pria yang adalah teknisi perangkat lunak itu pulang ke desanya di Deehpali pada 12 Mei.

Selama berada di rumahnya, laki-laki itu disebut menderita gejala yang mirip virus corona. Tapi, keluarganya tetap memaksa pernikahan jalan terus.

Baca Juga: Fantastis! Gaji Pengasuh Anak Kareena Kapoor Setara dengan Perdana Menteri India, Segini yang Didapatkannya dalam Sebulan

Dua hari setelah pernikahan yang digelar pada 15 Juni tersebut, kondisinya memburuk dan dia meninggal saat dibawa ke rumah sakit.

Pemerintah Patna menyatakan, terdapat pelanggaran masif yang dilakukan keluarga mempelai, meski korban sudah menunjukkan gejala.

Salah satunya, upacara tersebut melanggar aturan soal social distancing dan juga larangan menggelar pertemuan lebih dari 50 orang.

Dalam peristiwa lain yang terjadi di India, kakek pengantin pria meninggal dan 14 tamu positif Covid-19 buntut pesta di Bhilwara.

Pemerintah Negara Bagian Rajasthan memerintahkan ayah pengantin membayar biaya fasilitas karantina dan medis senilai 6.800 poundsterling (Rp 120.5 juta).

Pengadilan distrik juga menyatakan, segala pengeluaran lain di masa mendatang nantinya bakal diambil dari pihak pengantin sebagai hukuman. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengantin Pria Meninggal 2 Hari Setelah Menikah, 95 Tamu Positif Covid-19"

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya