Terus Alami Peningkatan Kini Muncul Ledakan Kasus Baru Covid-19, Pemerintah Beberkan Data Spesimen

Kamis, 21 Mei 2020 | 16:40
Kompas.com

Achmad Yurianto.

GridHype.ID - Kasus infeksi virus corona di Indonesiatelah mencapai angka 19 ribu lebihterhitung hingga Rabu, (21/05).

Jumlah pasien positif covid kembali meningkat drastis pada Selasa, (20/05).

Hal ini disampaikan Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Graha BNPB Jakarta pada Rabu sore.

"Konfirmasi kasus Covid-19 yang kami dapatkan pada hari ini meningkat 693 orang yang terinfeksi dari pencatatan laboratorium hari ini," ujar Yurianto.

"Sehingga, totalnya menjadi 19.189 orang," kata dia. Secara rinci, pemerintah memaparkan bahwa dari 19.189 kasus Covid-19, ada 18.912 orang yang diperiksa dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR).

Baca Juga: Diduga Tewas Diterkam Buaya Saat Mandi, Warga Dibuat Kaget Temukan Tak Ada Bekas Luka Apapun di Mayat si Gadis, Usai Penyelidikan Polisi Temukan Hal Ini

Ada juga 277 orang yang diperiksa dengan metode tes cepat molekuler (TCM).

Data yang sama juga memperlihatkan mengenai update terkait pasien sembuh dan meninggal dunia setelah terinfeksi virus corona.

Ada penambahan 108 pasien Covid-19 yang kini dinyatakan sembuh.

Mereka telah dua kali pemeriksaan dengan metode PCR dan hasilnya negatif virus corona.

Dengan demikian, total pasien Covid-19 yang sembuh kini totalnya ada 4.575 Adapun kabar duka yang disampaikan Yurianto adalah dengan adanya 21 pasien Covid-19 yang meninggal dalam periode 19-20 Mei 2020.

"Sehingga, (totalnya) menjadi 1.242 orang," ujar Achmad Yurianto.

Baca Juga: Dr Anton Tanjung Sebut Mantan Pacarnya Stres Lantaran Posting Kalimat Siap Lelang Keperawanan Demi Galang Dana untuk Covid-19

Data ODP dan PDP

Pemerintah menyampaikan bahwa hingga saat ini kasus Covid-19 tercatat di 391 kabupaten/kota dari 34 provinsi atau semua provinsi di seluruh Indonesia.

Selain data terkait pasien terkonfirmasi positif, Achmad Yurianto juga menyampaikan data mengenai orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP).

Saat ini ada 44.703 orang berstatus ODP dan masih dalam pemantauan pemerintah.

Kemudian, ada 11.705 orang berstatus PDP yang tentunya diawasi secara khusus.

Baca Juga: Disiksa Adik Miller Khan Saat Tengah Mengandung, Curahan Hati Aska Ongi yang Disiksa oleh Aliff Alli: Digampar, Diseret Terus Dijambak

Data Spesimen

Hingga saat ini, pemerintah telah mengoptimalkan 95 laboratorium untuk meningkatkan kapasitas pemeriksaan terkait Covid-19.

Sebanyak 66 laboratorium digunakan untuk pemeriksaan berbasis real time PCR.

Adapun 29 laboratorium digunakan untuk pemeriksaan dengan metode tes cepat molekuler (TCM).

Sejauh ini, pemerintah sudah memeriksa 211.883 spesimen dari 154.139 orang yang diambil sampelnya.

Dari 211.883 spesimen, sebanyak 210.350 spesimen diperiksa menggunakan real time PCR. Ada 1.533 spesimen yang diperiksa dengan metode TCM.

Lalu, dari 154.139 orang yang sudah diperiksa, diketahui ada 19.189 orang yang hasilnya positif virus corona dan 134.950 orang yang hasilnya negatif.

Baca Juga: Andhika Pratama Sebut Dirinya Akan Jadi Bapak yang Menyebalkan Jika Putri Sulungnya Diajak Berkencan

Artikel ini telah tayang di GridStar.ID dengan judul Bak Petir di Siang Bolong, Kembali Muncul Ledakan Kasus Baru Covid-19 di Indonesia, Pemerintah Beberkan Hasil Data Spesimen

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber GridStar.ID