Habis Gelap Terbitlah Terang, Rizal si Penjual Jalangkote Kabarnya Dapat Beasiswa Hingga Lulus SMA dari Sespri Prabowo Subianto

Selasa, 19 Mei 2020 | 11:00
IG @mak_nyinyir

pelaku bully bocah penjual jalangkote (jajanan) di Kabupaten Pangkep ditangkap polisi

GridHype.ID - Belakangan, kasus perundungan atau bullying masih sering terjadi di negeri kita.

Dan baru-baru ini publik tengah dihebohkan dengan kasus perundungan atau bullying yang viral di media sosial.

Aksi perundungan atau bullying tersebut disebar lewat video di sosial media kemudian banyak orang yang geram dengan si pelaku.

Baca Juga: Viral Video Perundungan Bocah Penjual Jalangkote, Polisi Akhirnya Ungkap Motif Pelaku

Video viral kasus bully tersebut dilakukan sejumlah pemuda terhadap Rizal.

Rizal merupakan bocah 12 tahun yang sehari-hari berjualan jalangkote.

Melansir dari Kompas TV, Rizal berdomisili di Kelurahan Bonto-Bonto, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkep.

Baca Juga: 5 Cara Efektif untuk Orang Tua Tangani Anak yang Jadi Korban Bullying

Rizal dibully oleh sejumlah pemuda, dipukul dan didorong hingga jatuh tersungkur saat menjajakan dagangannya.

Hal ini sontak membuat Sekertaris Pribadi Prabowo Subianto, Rizky Irmansyah memberikan sorotan tajam pada pelaku.

Melansir dari Tribunnews Bogor, dari akun Facebook Aiman Adnan, netizen tersebut mengurai cerita soal Rizky Irmansyah yang meminta bantuannya untuk mengawal kasus pembully-an Rizal.

Baca Juga: Puji Kecantikan Aurel Hermansyah yang Dulu Sempat Gendut, Ashanty Sebut Turunan dari Krisdayanti

Akun Aiman Adnan bahkan memberikan bukti chat dirinya dengan Rizky Irmansyah.

Dalam chat WhatsApp tersebut, sosok yang diduga Rizky Irmansyah itu tampak meminta bantuan agar kasus Rizal segera ditindaklanjuti.

Sosok yang diduga Rizky Irmansyah itu pun meminta pelaku pembully-an Rizal segera ditangkap.

Baca Juga: Gara-gara Punya Pacar Cantik, Joshua Suherman Malah Kerap Kena Bully Netizen

Tak cuma mengurai permintaan, sosok yang diduga Sespri Prabowo Subianto itu juga langsung menghubungi Rizal.

Tribunnews Bogor

Pelaku Bully Dicokok Polisi, Rizal si Penjual Jalangkote bak Ketiban Durian Runtuh Dapat Beasiswa dari Sespri Prabowo Subianto, Disemangati Lewat Video Call

Dalam unggahannya, Aiman Adnan juga menampilkan cuplikan foto saat Rizky Irmansyah sedang video call dengan Rizal.

Hal itu dilakukan Rizky Irmansyah konon guna memberikan semangat untuk Rizal.

Baca Juga: Ariel Tatum Sempat Ingin Bunuh Diri karena Sering Dibully Sejak Kecil

Selain menghubungi Rizal, Rizky Irmansyah juga kabarnya akan memberikan bantuan.

Tak tanggung-tanggung, Rizky Irmansyah kabarnya akan membiayai pendidikan Rizal sampai lulus SMA.

"Kasus bulllying dan penganiayaan terhadap bocah 12 tahun yang sehari-hari berkeja sebagai penjual jalangkote di Bontobontoa, Kecamatan Marang, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan oleh pelaku yang berinisial F (26) heboh disosial media.

Baca Juga: Derita Sindrom Langka, Kisah Ine Viral: Kerap Di-Bully Hingga Ingin Bunuh Diri

Ini ikut membuat Sekretaris Pribadi Menteri Pertahanan RI, Rizky Irmansyah sangat prihatin.

Persis dengan bosnya Pak Prabowo Subianto, ia langsung sigap menghubungi yang kebetulan berada dekat dengan Kabupaten Pangkep untuk meminta ada tim disekitar lokasi yang bisa memastikan bahwa pelaku ditangkap.

Tidak hanya itu ia juga meminta untuk dapat menyapa langsung korban walupun hanya lewat Video Call, dan memastikan akan memberi bantuan pendidikan kepada korban.

Baca Juga: Sering Dibully karena Ibunya, Anak Mulan Jameela Murka: Kapan Gue Ikut-ikutan Urusan Orang Tua?

"Jujur saya agak kaget mendengar jumlah yang akan diberi, sejumlah uang tunai dan bea siswa hingga lulus SMA. Dan Ini bantuan pribadi !" tulis akun Aiman Adnan dilansir TribunnewsBogor.com pada Senin (18/05/2020).

Artikel ini telah tayang di GridStar.ID dengan judul Pelaku Bully Dicokok Polisi, Rizal si Penjual Jalangkote bak Ketiban Durian Runtuh Dapat Beasiswa dari Sespri Prabowo Subianto, Disemangati Lewat Video Call

(*)

Editor : Linda Fitria

Sumber : GridStar.ID

Baca Lainnya