Bahan:3 buah tomat merah, blender halus350 gram ikan tenggiri steak6 butir bawang merah, iris3 siung bawang putih, iris2 lembar daun jeruk, buang tulangnya1 batang serai, memarkan2 cm jahe, memarkan6 buah tomat hijau, potong-potong5 buah cabai rawit merah500 ml air1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh gula pasir10 tangkai daun kemangi, petikki1 sendok teh air jeruk lemon1 batang daun bawang, potong 1 cm
Baca Juga: Putuskan Menjadi Seorang Mualaf Usai Membaca Koran, Intip Rumah Mewah yang Jadi Saksi Bisu Perjalanan Hidup Muhammad Ali
Cara Membuat Tenggiri Masak Tomat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, daun jeruk, serai, dan jahe sampai harum.
2. Masukkan ikan. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan tomat hijau, cabai rawit, dan tomat.
Aduk sampai mendidih. Bumbui garam dan gula pasir. Aduk rata.
Tuang air. Masak sambil diaduk sampai matang.
3. Menjelang diangkat, tambahkan daun kemangi, air jeruk lemon, dan daun bawang. Aduk rata.
Selamat mencoba!
(*)