Gak Bakal Bosen di Rumah! Berikut 6 Rekomendasi Film dan Series Terbaru dari Netflix yang Bakal Menghiburmu di Bulan April

Sabtu, 28 Maret 2020 | 21:35
Getty Images Europe

Ilustrasi Netflix

GridHype.ID - Tak perlu lagi merasa bosan saat menjalani social distancing yang diimbau oleh pemerintah.

Pasalnya ada kabar gembira nih bagi kamu pelanggan Netflix.

Netflix Indonesia rupanya telah menyiapkan deretan tontonan terbaru di bulan April mendatang.

Kita akan disuguhkan banyak tayangan menarik yang hadir di Netflix Indonesia bulan April mendatang.

Penasarankan apa saja? Yuk simak!

Baca Juga: Pria ini Terkejut Saat Tahu Batu Ganjalan Pintu yang Dipakainya Selama 30 Tahun Bernilai Rp1,5 Miliar, Ternyat yang Ia Gunakan Batu Jenis ini

1. Howl’s Moving Castle (1 April)

Pemain: Emily Mortimer, Christian Bale, Lauren Bacall

Kehidupan normal Sophie di toko topi almarhum ayahnya berubah semenjak ia bertemu dengan seorang penyihir yang tinggal di kastil terbang ajaib bernama Howl.

Namun, seorang Penyihir Limbah yang jahat mengganggu hubungan mereka dan mengutuk Sophie dengan sebuah mantra yang membuatnya menua lebih cepat.

Kini Howl harus menggunakan seluruh kemampuan sihirnya untuk melawan sang Penyihir Limbah dan mengembalikan Sophie ke usia aslinya.

2. Ponyo (1 April)

Seorang anak laki-laki berusia lima tahun menjalin hubungan dekat dengan Ponyo, seorang putri ikan mas muda yang bertekad menjadi manusia setelah jatuh cinta padanya.

3. The Wind Rises (1 April)

The Wind Rises adalah film yang dibuat berdasarkan seorang tokoh nyata di sejarah Jepang bernama Jiro Horikoshi – sosok di balik pembuatan pesawat tempur terkenal “Zero” di tahun-tahun pertama Perang Dunia Kedua.

Baca Juga: Coba Lakukan 7 Kebiasaan ini Sebelum Tidur, Bikin Penampilan Perfect dan Flawless Saat Bangun di Pagi Hari

4. Time to Hunt (10 April)

Pemain: Lee Je-hoon, Ahn Jae-hong, Choi Woo-shik, Park Jung-min, Park Hae-soo

Di sebuah kota distopia, Jun-seok baru saja dibebaskan dari penjara dan tengah merencanakan langkah selanjutnya untuk memulai hidup yang baru dengan teman-temannya Jang-ho, Ki-hoon dan Sang-soo.

Namun, kegembiraan mereka untuk rencana itu tidak berlangsung lama sebab seseorang yang tak dikenal mengejar mereka. Mampukah ketiga sahabat ini lolos dari perburuan?

5. La Casa de Papel: Part 4 (Netflix Original) (3 April)

Pemain: Ursula Corbero, Alvaro Morte, Pedro Alonso

Di musim keempatnya, banyak nyawa yang semakin dipertaruhkan karena rencana Professor mulai terurai. Para perampok pun harus menghadapi musuh dari dalam dan luar Bank Spanyol.

Baca Juga: Buka Suara Usai Kabar Dirinya Terinfeksi Virus Corona, Pangeran Charles Terharu pada Dukungan dan Doa yang Mengalir Ditujukan untuknya

6. Zombieland: Double Tap (21 April)

Pemain: Emma Stone, Abigail Breslin, Woody Harrelson, Jesse Eisenberg

Para pemburu zombie yang terdiri dari Tallahassee, Columbus, Wichita, dan Little Rock, pergi meninggalkan Gedung Putih yang aman untuk menuju Graceland.

Di tengah perjalanan, mereka bertemu dengan para pejuang lainnya serta sebuah komunitas pengungsi.

Kelompok ini pun harus bergantung pada kecerdasan dan senjata mereka agar mampu menghadapi pertarungan melawan zombie yang kini semakin pintar, cepat, dan sulit untuk dikalahkan.

(*)

Artikel ini telah tayang di NOVA dengan judul Jangan Terlewat, Ini 6 Rekomendasi Film dan Series Terbaru Netflix yang Mulai Tayang Pekan Depan

Editor : Ruhil Yumna

Sumber : NOVA

Baca Lainnya