Gridhype.id-Jerawat di wajah bisa saja muncul tiba-tiba.
Jerawat bisa tumbuh di beberapa area wajah seperti pipi, dahi bahkan bibir.
Ini dia penyebab jerawat kerap muncul sesuai dengan letaknya pada wajah.
Baca Juga: Anies Baswedan Pertimbangkan Untuk Lockdown Jakarta, Beberapa Pihak ini Justru Menentang
Jerawat di Dahi
Kalau rambut kita berponi atau kita sering mengenakan penutup kepala, bisa jadi jerawat muncul di area dahi akibat hal tersebut,girls.
Daerah dahi memang memproduksi lebih banyak sebum sehingga pori-pori akan tersumbat dan menimbulkan jerawat apabila enggak dibersihkan dengan benar dan maksimal.
Selain itu, salah satu penyebab timbulnya jerawat di dahi adalah stres.
Ketika kita stres, tubuh melepaskan hormon adrenalin dan kortisol yang meningkatkan produksi sebum sehingga jerawat akan terus muncul di dahi.
Oleh karena itu, jangan terlalu banyak pikiran ya.
Baca Juga: Ngeri! Kisah 16 Singa Dibunuh dan Dipotong Wajahnya Untuk Ritual Ilmu Hitam
Jerawat di Dagu dan Sekitarnya
Nah, jerawat di dagu muncul karena stres dan faktor hormonal.
Biasanya jerawat di area ini timbul menjelang haid.
Ini terjadi karena hormon testosteron mengalami peningkatan yang signifikan sehingga kulit menghasilkan lebih banyak minyak.
Untuk mengatasi jerawat di dagu, pastikan kita mendapat waktu tidur yang cukup, diikuti dengan meminum air putih secukupnya dan mengonsumsi sayuran hijau.
Di samping itu, kita juga bisa menggunakan pembersih wajah yang mengandungbenzoyl peroxideatausalicylic acidyang aktif mematikan bakteriP.Acnedan mengurangi risiko jerawat.
Jerawat di Area Mulut
Pola makan juga dapat berpengaruh terhadap timbulnya jerawat,girls!
Kalau pola makan kita enggak dijaga dengan baik, bisa-bisa jerawat bakal muncul di area sekitar mulut.
Kurangi makanan berminyak yang dapat meningkatkan produksi sebum dan menyumbat pori-pori pada kulit.
Paparan polusi dan makanan yang berbahan dasar susu, cokelat, serta gula dan karbohidrat tinggi juga dapat menjadi faktor penyebab jerawat pada area kulit di sekitar mulut.
Ingat, jangan pernah menyentuh apalagi memencet jerawat hingga pecah karena dapat menimbulkan luka dan malah memindahkan kotoran dari tangan ke permukaan kulit wajah, ya!
Jerawat di Pipi
Kuas dan peralatanmake upkita sudah bersih belum, ya?
Kebersihan peralatanmake upyang sering kita gunakan untuk merias wajah adalah kunci untuk terhindar dari jerawat, khususnya di daerah pipi.
Layar ponsel juga harus rajin dibersihkan agar bakteri dan kotoran yang menempel pada permukaannya enggak berpindah ke kulit kita.
Selain itu, salah satu penyebab jerawat di area pipi adalah permasalahan di pernapasan yang berkaitan dengan kebiasaan merokok, jadi sebaiknya hentikan mulai sekarang.
Baca Juga: Seram! 7 Foto ini Menyisakan Misteri yang Tak Pernah Terungkap
Jerawat di Hidung
Hidung, seperti halnya dahi, adalah salah satu area pada wajah yang banyak memproduksi sebum.
Namun di samping itu, hidung juga berhubungan dengan organ hati.
Kurangi konsumsi daging, makanan pedas, dan berlemak untuk menghindari potensi timbulnya jerawat di area hidung.
Waspadai pula kondisi kesehatan kita jika muncul jerawat di hidung.
(*)
Artikle ini telah tayang di cewekbanget.id dengan judul, Ini Penyebab Timbulnya Jerawat di Wajah. Jerawat Hidung Karena Makanan Pedas?!