Bikin Onar! Bukan Peramal Tapi Pria Ini Ramalkan Datangnya Virus Corona Sejak 2016, Ternyata Lakukan Hal ini

Selasa, 17 Maret 2020 | 16:05
Kolase Pixabay dan Status Eka Pras

Viral Status Facebook 2016 yang Ramal Akan Datang Virus dari China.

GridHype.ID - Hati-hatilah saat menulis status di dunia sosial.

Bisa saja apa yang kamu tuliskan bisa dengan mudah menjadi viral.

Tak terkecuali jika unggahan yang kamu tuliskan adalah 'ramalan' tentang masa depan.

Hal ini pula yang dialami oleh Eka Pras yang membuat geger jagad dunia sosial Facebook.

Baca Juga: Kehidupannya Selalu Saja Diusik oleh Banyak Pihak, Artis Penuh Kontroversi Ini Diramalkan Masih Harus Menghadapi Gelapnya Dunia, Roy Kiyoshi: Belum Ada Titik Terang dan Berada di Dunia Kegelapan

Warganet sempat heboh dengan status akun Facebok dengan nama Eka Pras yang menulis ramalan virus Corona ada sejak tahun 2016.

"Awal tahun 2020 nanti akan ada virus dari China, menyerang hampir 1/3 manusia di bumi.. mau percaya silakan..tidak juga gapapa," tulis pemilik akun Eka Pras.

Di tangkapan layar terlihat status tersebut ditulis pada 31 Desember 2016.

Unggahan tersebut viral karena dianggap sebagai ramalan virus corona yang muncul di Wuhan, China.

Baca Juga: Cegah Persebaran Corona Banyak Perusahaan Jalankan Work from Home, 7 Cara Ini Bisa Kamu Ikuti agar Semangat Kerjamu di Rumah Terpacu

Terkait status tersebut, anggota Polres Blitar Kota segera memanggil pemilik akun Facebook Eka Pras pada Kamis (12/3/2020).

Pemilik akun adalah Eka Prasetya (23), pemuda asal Udanawu, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M Sinambela menjelaskan Eka Prasetya dipanggil dengan status sebagai saksi.

"Status itu sempat viral dan menimbulkan keresahan di masyarakat.

Baca Juga: Singgung Ramalan Artis yang Menikah dengan Duda Malaysia, Mbak You Ungkap sang Wanita Terlanjur Sayang, tapi Lakinya Main dengan Perempuan Lain

Lalu, kami melakukan penyelidikan terkait kasus itu," katanya.

Leonard menjelaskan Eka mengaku mengedit status yang viral itu pada Minggu (8/3/2020).

Setelah diedit, Eka mengunggahnya di story WhatsApp.

"Kami masih tahap penyelidikan, masih tahap klarifikasi. Kami akan meneliti status itu," ujarnya.

Baca Juga: Diramal Bakal Nikah, Paranormal Ini Sebut Luna Maya dan Ariel NOAH Kerap Bertemu Secara Diam-diam

Sementara itu Eka mengaku status Facebook virus corona sejak tahun 2016 adalah hasil editan dari statusnya lamanya.

"Saya hanya bercanda, mengikuti postingan akun lain yang membuat status soal virus Corona."

"Postingan itu saya screenshot lalu saya buat story di WA. Saya tidak punya niat apa-apa, hanya buat bercanda," kata Eka Prasetya.

FB-Eka Pras via GridHot
FB-Eka Pras via GridHot

Status soal virus corona yang sempat viral (atas), dan klarifikasi dari pemilik akun (bawah).

Baca Juga: Terawang Wirang Birawa, Bakal Ada Wanita Penemu Vaksin Virus Corona dengan Inisial A dan I

Eka tidak tahu jika tangkapan layar yang ia unggah di story WhatsApp menjadi viral.

Ia bercerita langsung tidur setelah membuat status di WhatsApp.

Eka baru tahu statusnya viral setelah dihubungi teman-temannya.

"Saya langsung buat klarifikasi kalau status saya soal virus Corona itu tidak benar. Di klarifikasi itu, juga saya sebutkan saya bukan orang sakti yang bisa meramal masa depan," ujar Eka.

Baca Juga: Awal Tahun Disambut dengan Bencana dan Wabah Corona yang Melanda Indonesia, Naomi Anak Indigo Coba Terawang Masa Depan: Tahun 2020 Ini Aku Agak Khawatir Sebenernya

Artikel ini telah tayang di GridHot.ID dengan judul Bak Peramal Handal, Netizen Ini Pernah Tulis Status Facebook di Tahun 2016 Soal Virus Mematikan dari China yang Menyerang Hampir Sepertiga Manusia di Bumi, Berikut Pengakuan si Pembuat

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : GridHot.ID

Baca Lainnya