GridHype.ID - Tak lelahnya biduan dangdut Ayu Ting Ting menyita publik.
Bahkan sorotan publikpun menyebar ke keluarga dari Ayu Ting Ting.
Syifa adik kandung dari Ayu Ting Ting-pun tak luput dari sorotan.
Mendulang ketenaran dari nama besar sang kakak, Syifa nyatanya memiliki banyak penggemar dan juga haters.
Tak jarang ia juga mendapatkan komentar pedas dari haters di akun media sosialnya.
Salah satunya saat ia mengunggah foto baju-baju yang akan dijualnya.
Ya, sama seperti banyak orang lainnya, ia pernah menjual barang-barang yang sudah tak ia kenakan dengan harga yang murah.
Ia pun melakukan hal ini pada tahun 2018 silam dan menuai banyak komentar pedas dari netizen.
"Preloved hari ini 10 baju. Hanya baru di pakai 3-4x ada yang belum di pakai sama sekali silahkan cek Keterangan di SG ????????Yukk langsung aja orde," ajak Syifa di akun Instagramnya.
Awalnya hanya ada 6 baju yang dijual.
Baca Juga: Tak Pernah Ada Kabar, Mantan Suami Ayu Ting Ting Tiba-tiba Pamer Foto Nikah, Istri Baru?
Tetapi Syifa laku menambahkan 4 baju lagi sehingga total baju yang dijual ada 10 helai.
Harga dan jenis pakaiannya pun beragam, mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 300 ribu.
Ada dress motif bunga H&M dengan ukuran 36/L yang dijual dengan harga Rp 200 ribu dan ada pula dress tanpa lengan yang dijual dengan harga Rp 100 ribu.
Di antara 10 baju yang dijual ada juga baju yang masih baru alias bukan baju seken.
Baju dress warna coklat muda dari Pull & Bear dijual dengan harga Rp 300 ribu.
Langsung saja unggahan ini memicu komentar dari netizen.
Mereka yang berkomentar terpecah menjadi dua, ada yang mendukung dan ada pula yang tidak setuju.
Bagi mereka yang tidak setuju berkomentar mengenai harga dan alasan menjual baju bekas pakai.
Akun Rioaryodiko berujar, "Maahal kan bekas paling beda 200rb di toko untuk baju barunya"
Sedangkan netizen lain juga fokus mengenai harga seperti yang diungkap oleh akun @Yessiliafr yang menulilskan, "Jangan mahal-mahal."
Ada juga akun @Shania.aprlyntiBy mayoutfit berkata, "Beli barunya tinggal nambah 20rb. Murahin lg kalo preloved dong."
Selain komplain masalah harga, netizen pun mempermasalahkan alasan menjual pakaian bekas.
Akun @Waodechunmomoy96 menuliskan komentar, "Mending kasih yang membutuhkan. Itung-tung pahala berjalan"
Hampir senada, akun @Azkiavini berujar, "Bekas udah gitu pakenya 3-4 kali dijual 200k pula. Katanya keluarga horang kayaaah, kok ya preloved matok harga kyk org gak punya uang aja"
Sedangkan akun @Ayutriratnawati memberikan pesan, "Sumbangin lebih berkah dan dapat pahala. Kalo masih ada rezeki. Kenapa kita gak berbagi rezeki juga"
Di luar komentar bernada tidak setuju, ada juga yang mendukung Syifa, adik Ayu Ting Ting.
Contohnya akun @gizafat_yaneez, "Yang pada komentar di sini pasti gak baca instastorynya ka @syifaasyifaaa dia jual bajunya bukan hanya untuk pribadi tapi sebagian untuk didonasikan ke yatimpiatu #paham guys"
Tetapi komentar ini langsung dibalas oleh akun @dira_chaya yang berujar, "Kenapa cuma sebagian doang kenapa ga semua hasil penjualannya disumbangin."
(*)
Artikel ini pernah tayang di Wiken.ID dengan judul Niat Baik Jual Baju Bekas untuk Donasi, Adik Pedangdut Tenar Ini Malah Dihujat Lantaran Salfok ke Harga