GridHype.ID -Menjadi perempuan memang taklepas dari beragam produk perawatan kulit atau biasa dikenal denganskincare.
Mahalnya hargaskincare, kadang membuat sebagian perempuan ragu-ragu untukmengeluarkan isi dompetnya.
Belum lagi jikaskincare tersebut, tidak cocok untuk kulit mereka.
Ada cara mudah bagi kamu yang ingin mencoba skincare tanpa perlu mengeluarkan biaya mahal.
Baca Juga: Model Cantik Asal Amerika Ini Unggah Foto Seksinya, Netizen Indonesia Malah Sebut Mirip Kuyang
Nah, untuk mengatasinya, sekarangkamu sudah bisa membeli produk skincare dengan model share in jar.
Share in jar merupakan konsep penjualan dengan membangi isi sebuah produk ke dalam kontainer kecil.
Metode ini sudah banyak dipakai untuk penjual skincare untuk mempermudah pembeli bisa mencoba produk perawatan dalam kemasan kecil, yang tentu saja harganya lebih murah.
Misalnya saja, sebuah serum seharga Rp300.000 dalam kemasan 100 ml, bisa kita beli secara share in jar dalam kemasan kecil seharga Rp30.000.
Tapi, Anda harus cerdas saat membeli share in jar dan jangan tergoda dengan harga murah. Biar Anda lebih pintar lagi, berikut tips dan trik membeli share in jar.
Jangan lapar mata
Saat melihat harga skincare murah, sering kali orang merasa lapar mata dan membeli banyak produk.
Bukanya irit, itu malah bikinkamumenjadi semakin boros.
Baca Juga: Puji Kecantikan Aurel Hermansyah yang Dulu Sempat Gendut, Ashanty Sebut Turunan dari Krisdayanti
Beli sesuai kebutuhan
Nah, selainkamu harus menahan nafsu, kamujuga harus kenali kebutuhan kulitmu.
Sehingga, produk yang dipakai sesuai untuk keseharian.
Teliti seller
Banyak penjual jual produk share in jar tidak kompeten dan menjual barang palsu.
Jadi, lebih baikkamu meneliti seller terlebih dahulu, jangan mudah tertipu harga murah.
Bandingkan harga asli
Misalnya, Anda pengin beli produk skincare seharga Rp300.000.
Lalu, ada penjual menjual share in jar 20 ml dengan harga Rp100.000. Tentu saja, ini bukan produk murah.
Jadi, lebih baik, kamu juga pintar dalam membandingkan dengan harga asli.
Manfaatkan promo
Sekarang, banyak seller menjual share in jar dengan promo menarik, misalnya beli 3 gratis 1.
Baca Juga: Jangan Lagi Coba Maskara di Toko Kecantikan, Ada Bahaya ini yang Mengincarmu
Kamubisa ajak teman untuk beli patungan, jadi lebih hemat lagi, kan?
Artikel ini telah tayang Nova dengan judul Yuk, Intip 5 Langkah Membeli Skincare Share in Jar Berikut Ini
(*)