GridHype.ID - Masih ingat dengan Baim Cilik, dengan jargon andalannya,'Maafin Aim ya Allah'?
Ya, nama Baim Cilik pernah tenar bagi penikmat sinetron sekitar tahun 2010.
Sepuluh tahun berselang, bocah cilik yang menggemaskan itu kini telah beranjak remaja.
Aktor cilik tampan bernama Ibrahim Khalil Alkatiri atau biasa disapa Baim cilik itu kini telah menginjak usia 15 tahun.
Kesuksesan Baim ketika itu kemudian sempat mengantarkannya menjadi aktor cilik dengan bayaran termahal.
"Dulu itu per episode kalau sinetron ada Rp 8,5 juta, Rp 13 juta, Rp 9 juta, 15 juta per episode," kata Baim mengenang masa keemasannya, seperti dikutip Kompas.com, Jumat (21/2/2020) dari video Status Selebriti berjudul "Dia yang terlupakan ; 'Maafin Baim ya ALLAH'".
Meskipun dulu sempat menjadi aktor cilik dengan bayaran termahal, kehidupan Baim yang sekarang jauh berbeda.
Baim yang kini berusia 14 tahun, hidup sederhana di Batu, Malang, Jawa Timur, bersama ibu dan kakaknya.
Rumah Baim juga tak terlihat mencolok.
Sama seperti rumah warga lain yang ada di sekitarnya, dengan ruang tamu dan dapur yang sederhana.
Begitu pun kamar Baim yang tampak biasa saja.
Dalam video di kanal YouTube SCTV itu, Baim juga terlihat santai memasak telor orak-arik sendiri di dapur untuk santapannya.
"Cuma bikin telor, walau ada ayam, ada apa, paling enak telor," ucap Baim.
Menurut pengakuan ibunya, Baim yang sekarang jauh lebih pemalu dibanding Baim yang kecil.
"Kalau sekarang pemalu tapi sopan, kalau dulu sama orang enggak malu, tapi enggak sopan. Kalau dimintai foto marah-marah, kalau sekarang dia sudah enggak (marah-marah)," ujar Sakina, ibu Baim cilik.
Meskipun sekarang hidup sederhana, Baim mengaku tak ingin lagi kembali ke dunia hiburan dan ingin fokus di pesantren.
"Jadi artis lagi enggaklah. Enggak mungkin," ucap Baim.
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pernah Jadi Aktor Cilik Termahal, Begini Kehidupan Baim Cilik Sekarang..."