Maia Estianty Dapat Kado Jam Tangan Mewah dari Irwan Mussry

Senin, 27 Januari 2020 | 10:22
Instagram @maiaestiantyreal

Makin Mesra! Maia Estianty Dapat Kado Jam Tangan Mewah dari Irwan Mussry

GridHype.ID - Sejak menikah dengan Irwan Mussry kehidupan Maia Estianty semakin lengkap.

Pasalnya, Maia Estianty merasa dirinya sangat bahagia bisa menikah dengan sosok Irwan Mussry.

Irwan Mussry merupakan pengusaha kaya yang dulu pernah menjalin asmara dengan Desy Ratnasari.

Kehidupan Maia Estianty selalu terlihat mesra disetiap kesempatan.

Baca Juga: Suaminya Direbut Pelakor Hingga Tak Punya Uang Untuk Pulang ke Jakarta, Sarita Abdul Mukti Protes Sama Tuhan!

Tepat hari ini (27/1/2020) Maia ibu tiga orang anak tengah berbahagia karena sedang berulang tahun ke-44.

Namun menariknya, Maia Estianty diberi kejutan sehari lebih dulu dari hari lahirnya.

Hal tersebut lantaran kakak dari ibunda Al, El dan Dul ini harus pulang ke Australia.

Dalam akun Instagram miliknya Maia mengatakan bahwa ulang tahunnya sengaja maju agar bisa menikmati makan malam bersama dengan orang tersayang.

Baca Juga: Sedih karena Kematian Ibunya yang Misterius, Mbak You Terawang Rizky Febian Akan Putus dari Kekasihnya

Kini di usianya yang tengah menginjak 44 tahun, Irwan Mussry lagi-lagi memberikan kejutan romantis nan spesial.

Lewat akun Instragram Irwan Mussry pada Senin (27/1/2020), ia membawakan kue ulang tahun untuk istri tercintanya.

Tak hanya memberikan kue, Irwan Mussry juga menuliskan ucapan manis untuk wanita yang sangat dicintainya itu.

"Ulang tahun yang paling membahagiakan untuk orang yang membuatku paling bahagia," ungkapnya dalam caption.

Baca Juga: Sarita Abdul Mukti Menangis Histeris Saat Dibuang ke Australia Oleh Faisal Harris, Kenapa Kamu Setega Itu Melepas Kami

Di pertambahan usia Maia Estianty, Irwan Mussry memberikan doa terbaik untuk istri tercintanya.

"Semoga semua yang kamu harapkan selalu kamu dapatkan, dan lebih banyak lagi.

Semoga Tuhan memberkatimu @maiaestiantyreal berlimpah dengan semua cintaku pada hari istimewa ini," ungkapnya.

Instagram @irwanmussry

Postingan Irwan Mussry

Kebahagian yang diberikan Irwan Mussry pun akhirnya mengundang Maia Estianty untuk menambahkan komentar di dalam postingan suaminya.

"Love you suamiku yang ter the best dunia akhirat.... MaasyaaAllah," respon @maiaestiantyreal.

Tak sampai di situ saja, melalui postingan dari Instagram Story Maia Estiany, Irwan Mussry ternyata juga memberikan sebuah kado spesial untuknya.

Baca Juga: Suami Ketahuan Selingkuh dengan Jedun, Anak Sarita Abdul Mukti: Bunda Apa Nanti Kita Akan Miskin?

Dalam postingan fitur Story Instagram tersebut, Maia Estianty memperlihatkan sebuah jam tangan mewah yang dikelilingi dengan berlian.

Instagram @maiaestiantyreal

kado jam tangan mewah dari Irwan Mussry

"Thank you kadonya honey.. @irwanmusrry," tulis Maia.

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Instagram