Proses Autopsi Almarhumah Lina Selesai Dilakukan, Kini Polisi Jalani Pemeriksaan Racun

Kamis, 09 Januari 2020 | 19:35
Kolase Kompas.com & Kompas TV

Rizky Febian hadir dalam proses autopsi mantan istri Sule, Lina

GridHype.ID - Hari ini, Kamis (9/1/2020) polisi telah selesai melakukan autopsi pada jenazah mantan istri sule, Lina Jubaedah.

Autopsi ini dilakukan setelah sang anak Rizky Febian melaporkan kejanggalan meninggalnya sang ibu pada polisi.

Dari keterangannya, Iky mengatakan dirinya melihat ada lebam pada jenazah sang ibu.

Baca Juga: Tak Hanya Rizky Febian, Sule Juga Ungkap Sempat Alami Hal ini yang Dipercaya Sebagai 'Pertanda' Adanya Orang Meninggal

Untuk mengetahui penyebab meninggalnya sang ibu, keluarga pun menghendaki adanya pemeriksaan lebih lanjut.

Melansir laman Tribun Jabar, akhirnya polisi dihadiri Rizky Febian dan Teddy melakukan pembongkaran makam Lina di pemakaman di Jalan Sekelimus Utara I Bandung.

Proses autopsi ini dilakukan dengan bantuan tim dokter forensik RS Hasan Sadikin Bandung, Polrestabes Bandung.

Baca Juga: Rizky Febian Ungkap Mimpi Aneh yang Sempat Dialami Lina, Iky:

"Kami dari Rumah Sakit Bhayangkara Sartika Asih Bandung sudah melakukan autopsi di tubuh bagian luar dan dalam. Namun, belum bisa disimpulkan," ujar AKBP Robert Tanjung.

Lebih lanjut, pihak polisi juga menjelaskan kalau hasil belum bisa keluar karena masih ada beberapa tahap yang harus dilalui.

Salah satunya proses pemeriksaan racun dalam jenazah ke Puslabfor Mabes Polri.

Baca Juga: Mantan Asisten Lina Bongkar Perilaku Aneh Teddy pada Ibu Rizky Febian, Sempat Singgung Soal Dukun

"‎Belum bisa disimpulkan karena harus ada pemeriksaan toksicologi atau pemeriksaan racun di dalam tubuhnya ke Puslabfor Mabes Polri.

Hasil dari Puslabfor diserahkan ke penyidik nanti penyidik yang memutuskan," kata Robert.

Menurut keterangan Robert sendiri, pemeriksaan racun ini memang dilakukan sesuai prosedur autopsi.

Kendati hasilnya belum keluar, nyatanya fakta lain diungkap kuasa hukum Rizky Febian.

Baca Juga: Jenazah Lina Diotopsi Hari ini, Rizky Febian dan Putri Delina Tampak Menghadiri Proses Otopsi

Melansir laman Antaranews, kuasa hukum Iky menyebut ada lebam biru di bagian muka almarhumah Lina.

Hal itu didapat dari keterangan Iky saat melapor ke polisi.

"Kalau lihat, bibirnya itu ada seperti warna ungu ya dari mulut sampai ke dagu," ucap Bahyuni Zaili.

Sayang sampai saat ini polisi belum bisa memberikan keterangan pasti terkait hasil autopsi almarhumah Lina.

(*)

Editor : Linda Fitria

Sumber : ANTARA, Tribun Jabar

Baca Lainnya