GridHype.ID - Makanan adalah kebutuhan manusia setiap hari guna menghasilkan energi.
Namun siapa sangka, tak hanya menghasilkan energi, makanan juga bisa berpengaruh pada penampilan.
Terutama soal penampilan kulit apalagi kesehatan wajah nih.
Baca Juga: Jangan Sering-sering, Ini Bahaya Kerokan untuk Kesehatan, Bisa Picu Stroke hingga Kontraksi Dini
Ya, melansir laman Brighside.me, ternyata ada makanan yang biasa dikonsumsi namun berpengaruh buruk.
Makanan atau minuman ini ternyata tidak baik untuk kesehatan kulit kita.
Bahkan dalam kondisi yang buruk, bisa membuat kulit menjadi cepat tua.
Nah, penasaran makanan apa saja yang bisa membuat kulit terlihat lebih tua? Berikut ulasannya.
1. Kentang Goreng
Meski lezat dan jadi favorit banyak orang, kentang goreng ternyata bisa menyebabkan kerusakan kulit.
Hal ini karena kentang digoreng dalam minyak dengan suhu tinggi sehingga banyak melepas radikal bebas.
2. Kebanyakan Garam
Makanan asin memang lezat untuk disantap.
Namun, terlalu banyak makan garam bisa membuat kantung mata terlihat bengkak.
Ini karena garam membuat tubuh menahan air dan juga membuat sel menyusut dan menyebabkan dehidrasi.
3. Kopi dan Minuman Kafein
Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ini Bedanya Pakai Talenan Kayu dan Plastik, Aman Mana?
Kopi dan minuman kafein ternyata bisa membuat kulit cepat kering.
Ini karena kafein bersifat sebagai diuretik, yakni mengeluarkan cairan dan membuat tubuh kekurangan kelembaban.
Nah, untuk tetap menjaga kulit agar tetap sehat, ada baiknya konsumsi makanan diatas secara wajar.
Jangan sampai berlebihan apalagi tidak diimbangi dengan makanan sehat lain ya!
(*)