Unggahan Terakhir Istri Imam Nahwari Sebelum Suaminya Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi

Kamis, 19 September 2019 | 17:46
Instagram.com/obib_nahrawi

Imam Nahrawi dan Istri, Shohibah

Laporan Wartawan GridHype.ID, Ruhil I. Yumna

GridHype.ID-Pasca ditetapkannya sang suami, Imam Nahrawi sebagai tersangka KPK, nama dari Shohibah Rohmah ikut menarik perhatian.

Shohibah Rohmah tak lain adalah istri dari Menteri Pemuda Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi.

Sebelumnya, Menpora Imam Nahrawi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi penyaluran dana hibah pada Komite Nasional Indonesia (KONI).

Ada dugaan bahwa Imam Nahrawi menerima suap senilai Rp26,5 miliar.

"Total dugaan penerimaan Rp 26,5 miliar tersebut diduga merupakan commitment fee atas pengurusan proposal hibah yang diajukan KONI kepada Kemenpora Tahun Anggaran 2018," kata Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata dalam konferensi pers di Gedung KPK, Rabu (18/9/2019) dikutip dari Kompas.com.

Tahu akan berita tersebut, istri Imam Nahrawi langsung menunjukkan reaksi defensif.

Reaksi itu berupa menonaktifkan semua kolom komentar di postingan Instagramnya.

Hal itu juga dilakukan oleh Imam Nahrawi pasca penetapannya sebagai tersangka, di akun Instagramnya @nahrawi_imam.

Padahal di hari yang sama saat suaminya menjadi tersangka, Shohibah Rohmah sempat memposting sebuah foto.

Dalam foto itu tampak Shohibah Rohmah menggendong seorang balita.

Baca Juga: Ternyata Mayat Akan Terus Bergerak Hingga Satu Tahun Kemduian, Ternyata Hal ini yang Jadi Penyebabnya

Terlihat ia menggingatkan para pengikutnya atas rasa syukur pada Tuhan.

"cobaaa kl, cling!!!! sim salambim!!!

lngsng gendong aja kyk gini!! nambah 4 lagi aku juga mauuuu...lucu cakeeeeppp gemesiiiinnnnn kyk begini,

sungguh kadang tanpa kita sadari rasa sukur kita ttp tdk sebanding dengan apapun di bumi ini dibandingkan dengan nikmat tuhan yg kita terima..

bagaimana tidak, sudah punya 7 masih pengen 4 lagi tp maunya ready ..cckkckckc

#babyboy #bayisehat #bayilucu #bayigemes," tulisnya seperti yang dilansir oleh GridHype.ID.

Hingga berita ini turun, unggahan itu telah mendapat 1.209 likes.

Di sisi lain dilansir dari Kompas.com pada hari ini Kamis (19/9/2019) saat Imam Nahrawi bertemu dengan Jokowi, ia menyerahkan surat pengunduran diri.

"Tadi sudah disampaikan pada saya surat pengunduran diri dari Menpora," kata Jokowi, Kamis siang seperti yang dikutip oleh GridHype.ID.

Dalam pernyataannya Jokowi belum memastikan siapa yang akan menggantikan posisi dari Imam.

Jokowi dan para kabinetnya masih mempertimbangkan siapa yang pantas menjadi penggantinya.

"Tentu saja akan kami segera pertimbangkan apakah segera diganti dengan yang baru atau memakai plt (pelaksana tugas)," ujar Jokowi.

Jokowi sendiri sangat menghormati langkah yang diambil oleh KPK.

Dia mengingatkan pada anak buahnya untuk berhati-hati menggunakan APBN.

"Ya semuanya hati-hati menggunakan anggaran, APBN. Karena semuanya akan diperiksa kepatuhannya pada perundang-undangan oleh BPK. Kalau ada penyelewengan, urusannya bisa dengan aparat penegak hukum," ucap Jokowi.

Baru-baru ini KPK telah menetapkan Imam Nahrawi beserta asisten pribadinya, Miftahul Ulum sebagai tersangka.

"Dalam penyidikan tersebut ditetapkan dua tersangka, yaitu IMR, Menteri Pemuda dan Olahraga dan MIU, Asisten Pribadi Menteri Pemuda dan Olahraga," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata dalam konferensi pers di Gedung KPK, Rabu (18/9/2019) seperti yang dilansir dari Kompas.com.

"Sehingga total dugaan penerimaan Rp 26.500.000.000 tersebut diduga merupakan commitment fee atas pengurusan proposal hibah yang diajukan KONI kepada Kemenpora tahun anggaran 2018," pungkasnya Alex.

Baca Juga: Potret Personil yang Padamkan Karhutla di Kalimantan, dari Solat Beralaskan Daun Hingga Tertidur Lelap Sambil Saling Sender

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Kompas.com, Instagram, Tribun Jatim