Rela Tinggalkan Hidup Enak Jadi Asisten Pribadi Raffi Ahmad, di Kampung Halamannya Merry Justru Hidup Susah

Senin, 02 September 2019 | 16:29
Instagram.com/@merryraffiahmad

Sempat Tinggal di Kontrakan dengan Dapur Sempit, Ternyata Begini Rumah Merry Ahmad di Madura yang Seluas Pesantren

Laporan Wartawan Grid.ID, Ruhil I. Yumna

GridHype.ID - Asisten pribadi Raffi Ahmad, Muhammad Sadeli atau biasa dikenal Merry Ahmad resmi resign pada 10 Agustus lalu.

Melansir dari Kompas.com Merry Ahmad memutuskan berhenti setelah 13 tahun bekerja untuk keluarga Raffi Ahmad.

Pengunduran diri Merry Ahmad ini tergolong mendadak.

Bahkan saat Merry berpamitan, hampir seluruh penghuni rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersedih.

Baca Juga: Sempat Pamit, Rupanya Merry Ngaku Akan Temani Raffi Ahmad Keliling Dunia

Berdasarkan pada laman yang sama, Merry memutuskan untuk undur diri karena ia akan melangsungkan pernikahan di kampung halamannya, Sampang, Madura.

Dalam lubuk hatinya, Merry enggan meninggalkan keluarga Raffi dan Gigi sapaan akrab Nagita Slavina.

"Saya baru dikabarin Ibu karena umur sudah tua katanya, sudah kepala empat sih, Mbak Gigi (Nagita).

"Cuma kata ibuku 'ya sudah Nak kalau kamu di Jakarta hidupnya, enggak nikah-nikah'. Enggak ada keturunan, enggak ada pendamping hidup," ucap Merry dilansir dari Kompas.com.

Tak rela melihatasisten pribadinyapergi, Raffi sempatingin menyewakan rumah untuk Merry setelah menikah nanti.

Baca Juga: Anang Hermansyah Meradang Saat Ashanty Lakukan Hal Ini di Depan Orang Banyak

Sayangnyakeputusan Merry tak dapat diganggu gugat.

Dia tetap memilih untuk kembali ke kampungnya dan membina rumah tangga dengan calon istrinya.

Sudah satu bulan lebih sejak dia resign, Merry terlihat menikmati kehidupan barunya.

Meski serba berkekurangan dia tampak bahagia karena dekat dengan keluarganya.

Namun di balik itu semua, dikesehariannya Merry harus berjuang hanya untuk mendapatkan air yang layak.

Dilansir dari TribunWow, karena kampungnya dekat dengan laut, tiap kali musim kemarau air tawar yang tersedia sangatlah minim.

Baca Juga: Sempat Terhalang Restu Orangtua Hingga Tak Hadiri Pernikahan, Begini Hubungan Bella Saphira dan Ayahnya

Warga kampung tempatnya tinggal harus rela mengantre demi mendapat air layak konsumsi.

Ditambah lagi, jarak rumah Merry dan sumur umum yang cukup jauh mengharuskan dia untuk menempuh perjalanan yang lumayan.

"Lagi mau ngambil air minum, karena ini musim kemarau di sini juga ngambil air minumnya harus ke sumur, karena aku mau bantuin ibuku ambil air buat air minum," ungkap Merry dalam sebuah video Youtube berjudul Merry Feat Iwang, yang diunggah Senin (2/9/2019).

Bahkan Merry harus berkeliling di tiga sumur di desanya demi mendapat air untuk kebutuhannya sehari-hari.

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Kompas.com, Tribun Wow

Baca Lainnya